Deretan Komika Ini Melebarkan Karirnya Jadi Sutradara

Banyaknya film komedi di Indonesia, menggoda para pelaku komedi untuk membuat filmnya sendiri

 

Para Stand-Up Comedian yang biasa disebut “komika” banyak yang melebarkan sayapnya di bidang lain. Dari mulai pembawa acara, pemain film, sutradara, hingga penyanyi. Salah satu film yang akan rilis 2 Juni mendatang, ‘Ngeri-Ngeri Sedap’ juga merupakan karya dari sutradara Bene Dion yang memulai karirnya sebagai komika.

Cilers atau penggemar film mungkin akan lebih banyak mendengar Ernest Prakasa di bidang film ini. Namun ternyata banyak yang mengikuti jejaknya selain Bene Dion untuk menjadi sutradara. Cineverse menemukan beberapa komika yang menjadi sutradara dan filmnya telah banyak menjadi perbincangan.

Bene Dion

© Tanoto

Bernama lengkap Bene Dionysius Rajagukguk merupakan sutradara film terbaru ‘Ngeri-Ngeri Sedap’ yang akan tayang di bioskop. Film ke-2 setelah ‘Ghost Writer’ (2019) merupakan film yang berasal dari novel yang dirinya tulis juga dirilis penerbit “Bukune” di tahun 2014.

Bene Dion berdarah batak lahir 2 Maret 1990 sudah merantau untuk kuliah di UGM Yogyakarta. Dan filmnya ‘Ngeri-Ngeri Sedap’ kali ini hampir mirip berdasar pengalaman hidupnya merantau, bukunya pun juga mengisahkan budaya batak yang merantau.

Ernest Prakasa

© Merem Melek Mgmt

Di antara banyak komika yang merambah dunia film, Ernest Prakasa mungkin lebih banyak terdengar. Banyak karyanya mulai dari film dan serial, hingga menjadi produser dan mendirikan Imajinari dengan membuahkan karya pertama film ‘Ngeri-Ngeri Sedap’.

Ernest sendiri merupakan jebolan “Stand Up Comedy Indonesia”, walau hanya mendapat juara 3, karirnya terus menanjak sejak membuat film ‘Ngenest’ dan ‘Cek Toko Sebelah’. Sampai saat ini dirinya telah menyutradarai 6 film dan 2 web series.

Pandji Pragiwaksono

© Instagram @pandji.pragiwaksono

Setelah nama Ernest, komika bernama lengkap Pandji Pragiwaksono Wongsoyudo telah lebih dulu terjun di dunia entertainment. Pandji mengawali karir dengan menjadi penyiar radio pada tahun 2001 di salah satu radio di Bandung.

Berbagai bidang ditekuni dari penyanyi, penulis, MC, komedian, sutradara, dan kabar terakhir dirinya mencoba Stand-up comedy di Amerika. Walaupun hanya sekali menjadi sutradara dalam film ‘Partikelir’ tahun 2018, Pandji lebih sering menjadi aktor di 20 film yang tak hanya bergenre komedi saja.

Arie Kriting

© Instagram @arie kriting

Komedian kelahiran 13 April 1985 asal Wakatobi ini bernama asli Satriaddin Maharinga Djongki. Dirinya juga jebolan Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV tahun 2013 dan juga meraih juara 3 seperti Ernest. Seperti mengikuti jejak Ernest, akhirnya Arie Kriting memulai debut sutradaranya melalui film ‘Pelukis Hantu

Sempat menjadi pemain, komedi konsultan, penata skrip dan produser, akhirnya dirinya terjun menjadi sutradara dan juga menyutradarai beberapa web series, seperti ‘Cek Toko Sebelah The Series’ dan ‘Pakai Hati-Hati’.

Muhadkly Acho

© Instagram @muhadkly

Yang terakhir ada Acho yang baru-baru ini juga memulai debut sutradaranya melalui film ‘Gara-Gara Warisan’. Menawali karir di Stand-Up komedi dengan mengisi acara Stand Up Comedy Show di Metro TV, dirinya juga sering menjadi pemeran pembantu dalam beberapa film layar lebar.

Film terbarunya nanti merupakan sekuel dari film yang sebelumnya disutradarai oleh Bene Dion. Film ‘Ghost Writer 2’ yang akan tayang di bioskop 21 Juli 2022.

Exit mobile version