The Bricklayer dibintangi oleh Aaron Eckhart, Nina Dobrev yang disutradarai oleh Renny Harlin
The Bricklayer akan mengangkat genre film aksi thriller yang disutradarai oleh Renny Harlin dari naskah oleh Hanna Weg dan Matt Johnson, berdasarkan pada novel tahun 2010 berjudul sama karya Paul Lindsay dengan nama pena Noah Boyd, dan dibintangi oleh Aaron Eckhart, Nina Dobrev, Tim Blake Nelson, Ilfenesh Hadera, dan Clifton Collins Jr.
Film ini mengangkat premis yang hampir sama dengan versi novelnya, seorang mantan agen CIA melakukan tindak pemerasan terhadap organisasi yang pernah ia tempati dengan tujuan untuk meruntuhkan organisasi CIA.
Seperti apa lengkapnya? kita simak sinopsis lengkap untuk The Bricklayer dibawah ini.
Sinopsis
Setelah pensiun dari Central Intelligence Agency (CIA), Steve Vail menikmati kehidupan yang damai dimasa pensiusnnya.
Dia telah mendedikasikan bertahun-tahun pengabdiannya untuk negaranya, mempertaruhkan nyawanya, dan segera menantikan masa pensiunnya untuk menghabiskan waktu bersama keluarganya.
Namun, semuanya berubah ketika seorang mantan karyawan CIA yang bernama Radek, berubah menjadi jahat dan mulai memeras CIA .
Radek juga melakukan aksi tindakan pembunuhan terhadap jurnalis asing yang tidak bersalah, dengan cerdik membuat seolah-olah agen CIA yang bertanggung jawab.

CIA berada dalam posisi yang sulit, tidak dapat mengungkap keterlibatan Radek dalam pembunuhan tersebut, namun juga tidak dapat membiarkan Radek melanjutkan tindakan destruktifnya.
Dalam upaya putus asa untuk menyelesaikan situasi ini, CIA meminta bantuan Steve Vail untuk kembali. Meskipun awalnya ragu-ragu, Vail akhirnya setuju untuk keluar dari masa pensiunnya dan berhadapan dengan Radek.
Dia ditemani oleh Kate, seorang agen CIA yang sangat terampil dan tak kenal takut, yang menjadi rekan dan pelindungnya. Bersama-sama, Vail dan Kate tanpa lelah mengejar Radek.
Tim yang dibentuk ini bertekad untuk membawanya ke pengadilan. Sepanjang perjalanan mereka, mereka menemukan pengungkapan yang mengejutkan tentang motif Radek. Dia membalas dendam terhadap CIA karena merasa CIA telah mengkhianatinya di masa lalu.
Pemeran
Berikut adalah daftar pemeran The Bricklayer:
- Aaron Eckhart (Steve Vail)
- Nina Dobrev (Kate Bannon)
- Clifton Collins Jr. (Victor Radek)
- Tim Blake Nelson (CIA Director O’Malley)
- Ilfenesh Hadera (Tye Delson)
- Oliver Trevena (Patricio)
- Akis Sakellariou (Kostas Leontaris)
- Ori Pfeffer (Denis Stefanopoulos)
- John T. Woods (Bertok)
- Konstantin Adaev (Triton)
- Zachary Willis (Finnegan)
- David Kennedy (Foreman)
- Veronica Ferres (Greta Becker)
- Johanna Harlin (Lydia Radek)
- Anastasia Doumtsis (Sylvie Radek)
- Michael Siriopoulos (Alekos Melas)
- Teodora Djuric (Watkins)
- Cristina Serafini (Selene)
Film ini sempat diumumkan pada Agustus 2011 dengan Gerard Butler sebagai bintang utama dan produser.
Namun, pada Januari 2022 diumumkan bahwa Aaron Eckhart yang akan membintangi dengan Gerald Butler tetap sebagai produser. Pada bulan Februari 2022, diumumkan bahwa Dobrev bergabung dengan para pemeran.
Hingga saat ini film ini belum mendapatkan informasi lengkap untuk tayang secara resmi di Indonesia. Mari kita tunggu untuk penayangan resmi film The Bricklayer di bioskop Indonesia.