Teaser Terbaru ‘The Doll 3’ Perlihatkan Teror Dramatis!

Melalui teaser terbarunya, teror yang dilakukan sosok boneka berhantu kian mendominasi dengan menampilkan aksi menyeramkan dan menegangkan.

 

Mari mempersiapkan diri untuk melihat aksi menyeramkan dari boneka berhantu yang ada dalam ‘The Doll 3’. Film ini direncanakan tayang pada bulan Mei mendatang, setelah sebelumnya mengalami berbagai penundaan baik dari jadwal tayang maupun proses produksinya, akibat covid-19.

‘The Doll 3’ adalah kelanjutan dari ‘The Doll’ (2016), ‘The Doll 2’ (2017), serta ‘Sabrina’ (2018). Film yang dibintangi Jessica Mila, Winky Wiryawan dan Masayu Anastasia ini akan mengisahkan sisi lain yang menampilkan teror lebih mendominasi dan mengerikan.

Ketika sedang berada dalam tahap produksi ‘The Doll 3 sempat tertunda karena pandemi COVID-19, dan bahkan mengalami kerugian mencapai 1 miliar rupiah. Film ini masih menceritakan tentang teror menyeramkan dari boneka berhantu.

Melalui teasernya, film ini menampilkan serangkaian teror yang dilakukan oleh boneka berhantu terhadap keluarga Tara (Jessica Mila). Mulai dari pembunuhan hingga adegan penyiksaan yang mendebarkan. Didukung dengan alunan suara yang dramatis, sosok boneka berhantu ini semaki berani untuk memberikan teror-teror mengerikan.

Plot cerita dalam film ini dimulai dengan waktu satu tahun setelah adik Tara memutuskan untuk bunuh diri. Meski belum bisa menerima kematian adiknya, Tara berusaha untuk tetap melanjutkan hidup.

Tara menerima lamaran kekasihnya bernama Aryan (Winky Wiryawan) dan mencoba memulai lembaran baru di hidupnya. Kerinduan Tara tanpa disadari membuat arwah adiknya kembali.

Arwah adik yang amat dirindukan Tara masuk ke sebuah boneka, membangkitkan jiwa iblis boneka tersebut. Lantas bagaimana kisah Tara selanjutnya? Akankah ia bisa mengatasi permasalahan dari teror yang diberikan?

‘The Doll 3’ menjadi salah satu film termahal di Indonesia, karena biaya produksinya mencapai angka milyaran rupiah. Menggunakan peralatan dan properti didatangkan langsung dari Amerika Serikat, menjadi salah satu alasan mahalnya biaya produksi film tersebut.

Film ini juga disebut sebagai film Indonesia pertama yang menggunakan teknik desain dan animatronik untuk boneka yang dibuat di Bali, karena menggunakan spesialis efek dan animator yang didatangkan langsung dari Amerika Serikat dan Swiss.

Pengalaman mistis juga sempat dialami oleh beberapa pemeran film, termasuk Jessica Mila yang tiba-tiba menangis saat melakukan adegan dialog panjang bersama boneka. Sedangkan Winky Wiryawan mengatakan jika dirinya melihat bagaimana boneka tersebut berpindah tempat ketika tak diletakkan di dalam kotak.

Bikin merinding kan mendengar kata mereka. So, tunggu saja update terbaru film ini ya Cilers.

Exit mobile version