Trailer ‘Expired’ Tampilkan Aksi Kejahatan Berlatar Masa Depan

Lionsgate merilis trailer terbaru untuk film aksi sains fiksi berjudul ‘Expired’ yang direncanakan tayang pada bulan Februari mendatang.

 

Film ‘Expired’ dibintangi oleh Ryan Kwanten (‘True Blood’, ‘Dead Silence’) dan Hugo Weaving (‘The Matrix’, ‘The Lord of the Rings’). Mengambil latar masa depan, film ini menawarkan kisah yang cukup unik yakni tentang seorang pembunuh bayaran jatuh cinta dengan penyanyi klub malam.

Namun, beragam rintangan harus dihadapi keduanya jika ingin hidup bersama selamanya, Jack (Ryan Kwanten) tiba-tiba merasakan jika kondisi kesehatannya semakin memburuk saat menghabiskan banyak waktu bersama April (Jillian Nguyen).

Jack pun memutuskan untuk meminta bantuan kepada seorang ilmuwan bernama Doctor Bergman (Weaving), yang mengungkapkan kalau penyakit yang dialami Jack merupakan penyakit buatan misterius yang sudah menginfeksi secara menyeluruh di tubuh Jack.

Satu-satunya cara agar Jack bisa bertahan hidup ialah dengan menjaga jarak dari April. Jika tidak, dia akan menjadi sasaran dari beberapa orang yang memiliki pengaruh kuat dan berbahaya.

Masalahnya adalah Jack merasa cintanya pada April adalah kesempatan terakhirnya untuk berhubungan dengan menggunakan rasa kemanusiaan.

Sebab ia merasa jika selama ia hidup, rasa kemanusiaan di dalam dirinya sudah lama mati dan kini mulai merasa tumbuh subur ketika bersama dengan April.

Akhirnya dia memutuskan untuk mengejar orang-orang yang sudah membuat dirinya terinfeksi dan mencari kebenaran yang sesungguhnya.

Trailer di buka dengan tampilan kota masa depan yang canggih dibalut cahaya neon yang memukau dan kokohnya gedung-gedung pencakar langit.

Tidak jauh berbeda dengan zaman kita, hubungan manusia semakin jauh di masa depan ini sehingga meningkatkan perasaan sepi dan sendirian.

Hal utama yang harus dilakukan hanyalah bertahan hidup tanpa bantuan siapa pun. Itu sebabnya Jack (Kwanten) memutuskan untuk menjadi pembunuh bayaran, dibayar untuk mengambil nyawa orang lain tanpa memperdulikan soal moralitas dan rasa kasihan.

Film ini ditulis dan disutradarai oleh Ivan Sen (‘Goldstone’, ‘Mysteri Road’), sebelumnya ‘Expired’ dikenal dengan judul ‘Loveland’ namun karena ada beberapa alasan akhirnya film ini menetapkan ‘Expired’ sebagai judul resminya.

“Saya sangat menyukai ide kisah cinta ini yang berlatar kota di masa depan. Karena pada dasarnya film ini juga menyinggung tentang kesepian yang berasal dari perpisahan di dunia mekanis, dan ketidakmungkinan cinta di dunia di mana orang-orang terpecah dan bergantung pada mesin. Dia [Sen] pembuat film yang hebat dan itu ide yang bagus. Hal terbesar tentang sci-fi adalah bagaiman kita dapat menyinari dunia tempat tinggal sekarang, meskipun itu sebenarnya diatur di suatu tempat di masa depan,” ujar Hugo Weaving.

Exit mobile version