Review Broker (2022)

Perjalanan Mencari Orang Tua Angkat untuk Bayi yang Terlantar

“Thank you for being born,” So-young (Broker).

 

‘Broker’ adalah film drama yang disutradarai dan ditulis oleh Hirokazu Kore-eda, film-film Kore-eda seperti ‘Like Father, Like son’ pernah mendapatkan Jury Prize di Festival Film Cannes 2013 dan berselang lima tahun kemudian, filmnya yang berjudul ‘Shoplifters’ berhasil menggaet penghargaan Palme d’Or di Festival Film Cannes.

Sekarang, film terbarunya yang dibuat di Korea Selatan, ‘Broker’ berhasil mendapatkan Penghargaan untuk Aktor Terbaik (Song Kang-ho). Film ini juga menampilkan bintang K- Pop, Lee Ji-Eun atau yang lebih dikenal sebagai IU yang bermain sebagai aktris utama.

Sinopsis Film

Film ini mengisahkan dua orang yang berprofesi sebagai ‘penjual bayi’ terlantar kepada pasangan suami istri yang sulit untuk memiliki anak. Tapi saat seorang ibu muda ikut bergabung dengan mereka untuk menemukan orang tua yang baik bagi bayinya, segala sesuatunya mulai menjadi rumit. Dan ini adalah kisah perjalanan pencarian mereka.

Para orang tua yang putus asa

Sang-hyun (Song Kang-ho) dan Dong-soo (Gang Dong-won) adalah mitra dalam bisnis pasar gelap, mereka mengumpulkan bayi yang ditinggal di ‘kotak bayi’ dan secara ekstensif mereka mencari calon orang tua yang tidak dapat memiliki anak sendiri atau telah mencoba dan gagal melalui proses adopsi resmi yang rumit.

© CJ E&M

Kotak bayi pada dasarnya merupakan sebuah kotak di sisi dinding sebuah gereja di Busan di mana para ibu dengan aman dan anonim dapat meninggalkan bayinya di sana dalam perawatan gereja.

Sebagian besar dari bayi-bayi tersebut berakhir di panti asuhan, menunggu adopsi yang mungkin tidak akan pernah datang. Karena secara hukum di Korea, seseorang anak tidak dapat diadopsi jika orang tuanya tidak mendaftarkan anaknya secara legal ke pihak berwenang.

Sang-hyun yang menjadi sukarelawan di gereja itu dan Dong-soo merupakan pekerja di sana memanfaatkan hal tersebut untuk menjual bayi-bayi tersebut, tapi kemudian mereka terjebak ketika kedatangan ibu dari bayi yang akan dijual dan menuntutnya agar mengembalikan bayinya.

Mereka kemudian merayu So-young (Lee Ji-eun) agar ikut bergabung dengan mereka untuk menemukan calon orang tua yang berani membayar dengan harga tertinggi sekaligus menyayanginya.

© CJ E&M

Sutradara Hirokazu Kore-eda melukiskan segala tindakan yang dilakukan oleh Sang-hyun dan Dong-soo dengan tidak melalui hitam atau putih tapi membilasnya dengan unsur abu-abu. Tentu saja, apa yang dilakukan oleh keduanya secara teknis adalah tentang perdagangan manusia.

Sebaliknya, justru Kore-eda berfokus pada niat mereka dibanding pada tindakan mereka. Seperti dikatakan oleh Sang-hyun, bahwa mereka bukan mencuri bayi-bayi tersebut tapi melindunginya. Dan tampaknya mereka berdua selalu berhati-hati untuk memastikan bahwa bayi itu akan diberikan keapada orang tua yang merawat dengan baik.

Keluarga yang sebenar-benarnya

Broker adalah kisah bayi terlantar, perdagangan bayi, adopsi dan tentunya tentang keluarga. Tema umum yang kembali ke Kore-eda adalah subjek dari apa arti keluarga sebenarnya.

Tema inilah yang serupa yang dipakai oleh Kore-eda dalam ‘Shoplifters’ ketika sekelompok pencuri kecil membentuk keluarga mereka sendiri, hidup setiap hari tak melulu untuk bertahan hidup akan tetapi juga cinta yang tulus satu sama lain.

Sang-hyun, Dong-soo, So-young, sang bayi Woo-sung ditambah satu lagi anak yatim piatu yang tersesat di jalan, mereka berlima melakukan perjalanan melintasi Korea.

© CJ E&M

Secara perlahan, mereka saling membuka diri satu sama lain dan menyelesaikan ikatan yang masing-masing tampaknya hilang dalam kehidupan mereka masing-masing, di mana So-young yang tidak memiliki figur ayah, Dong-soo yang tidak pernah mengenal orang tuanya dan Sang-hyun yang kehilangan kontak dengan putrinya sendiri. Mereka terhubung dengan satu sama lainnya dan dengan penuh kasih sayang medefinisikan kembali arti keluarga sekali lagi.

Di luar plot utama yang menceritakan perjalanan mereka, ada sub plot yang menceritakan pengintaian yang dilakukan oleh sepasang detektif polisi terhadap So-young dengan harapan mereka dapat membongkar jaringan perdagangan manusia. Dan mereka berdua mengikuti kemana pun, keluarga baru tersebut pergi.

Kesimpulan

© CJ E&M

Hirokazu Kore-eda meletakkan minatnya sepenuh hati dalam filmnya ini pada anak-anak terlantar yang berjuang untuk menerima tempat mereka di kehidupan ini. Sebuah film tentang menemukan keluarga dan menemukan rumah demi satu dan lainnya.

 

Director: Hirozaku Kore-eda

Cast: Song Kang-ho, Gang Dong-won, Lee Ji-eun, Lee Joo-young, Donna Bae

Duration: 129 minutes

Score: 7.8/10

WHERE TO WATCH

TBA

The Review

Broker

7.8 Score

Broker bercerita tentang dua orang yang berprofesi sebagai ‘penjual bayi’ terlantar kepada pasangan suami istri yang memiliki kesulitan untuk memiliki anak. Tapi ketika seorang ibu muda ikut bergabung dengan mereka untuk menemukan orang tua yang baik bagi bayinya segala seseatunya mulai menjadi rumit. Dan ini adalah kisah perjalanan pencarian mereka.

Review Breakdown

  • Acting 8
  • Cinematography 8
  • Entertain 8
  • Scoring 7
  • Story 8
Exit mobile version