Lee Yu Bi mengatakan jika sang sutradara memperingatinya soal efek negatif yang nanti diterimanya setelah berperan sebagai Han Mo Ne yang punya kepribadian jahat.
Hai, Cilers!
SBS kembali merilis drama terbarunya yang berjudul The Escape of the Seven. Drama tersebut telah menayangkan dua episode perdananya dan sukses membuat penonton emosi dan kaget, karena kekejaman yang ditampilkan.
Salah satu karakter yang bernama Han Mo Ne, diperankan oleh kakak dari Lee Da In, yakni Lee Yu Bi. Peran Mo Ne sangat licik dan kejam, ia menjadi otak dari pembullyan yang dilakukan di sekolah. Tak hanya itu, adegan di mana ia melahirkan di toilet pun berhasil bikin penonton kaget.
Mengapa demikian, karena dari penampilannya Mo Ne tidak seperti ibu hamil. Dia pintar menyembunyikan kehamilannya, sehingga penonton tidak menduganya sama sekali. Han Mo Ne juga merupakan bintang di sekolahnya dan calon idol K-Pop dengan wajahnya yang cantik.
Lee Yu Bi yang memerankan karakter tersebut rupanya sempat diperingatkan oleh sang sutradara, karena nantinya akan ada efek negatif yang diterimanya.
Dalam acara jumpa pers pada Kamis, 14 September 2023, aktris kelahiran 1990 itu sempat mengeluarkan selembar kertas dengan bertuliskan “Tolong jaga aku baik-baik”, Lee Yu Bi mengatakan jika dirinya mempersiapkan itu karena tidak bisa bertemu langsung dengan wartawan.
Kemudian dirinya mengungkap seperti apa karakter Mo Ne di The Escape of the Seven, “Aku berperan sebagai bintang top yang sangat dicintai. Tapi di balik itu semua, aku mempunyai sisi gelap yang sangat berbeda dari apa yang ditunjukkan.”
Bahkan Yu Bi mengatakan jika dirinya mendapat peringatan dari sang sutradara soal efek negatif membintangi The Escape of the Seven.
“Sutradara bilang, kalau setelah drama ditayangkan, aku mungkin akan kesulitan berjalan-jalan dengan bebas,” ungkap Lee Yu Bi.
Peringatan itu diberikan lantaran peran yang dimainkan Lee Yu Bi begitu jahat, sehingga akan menimbulkan ujaran kebencian dari para penonton.
“Itulah yang sutradara pikirkan. Aku ingin bilang kalau itu tidak benar,” lanjutnya.
Salah satu pemain yang juga terlibat, Uhm Ki Joon juga mengatakan kalau karakter yang diperankan Lee Yu Bi memang keterlaluan jahatnya. Lee Yu Bi pun memberikan tanggapannya juga alasan setuju untuk membintangi drama ini.
“Kapan lagi aku bisa berperan sebagai bintang top? Bermain sebagai bintang top adalah yang terbaik,” katanya.
Kakak dari Lee Da In itu juga mengutarakan rasa senangnya karena bisa membintangi drama yang ditulis oleh Kim Soon Ok, penulis naskah dari The Penthouse.
Saksikan The Escape of the Sever, hanya di Viu!