Alexandra Shipp Gabung Film ‘Barbie’ dengan Margot Robbie

Film adaptasi live action sutradara Greta Gerwig dari mainan Barbie milik Mattel yang terkenal itu kembali mendatangkan pemeran baru.

 

Berdasarkan laporan eksklusif dari Variety yang dilansir dari Collider, Alexandra Shipp akan bermain bersama Margot Robbie dan Ryan Gosling sebagai peran yang masih dirahasiakan.

Shipp bergabung dengan jejeran pemeran lainnya seperti Simu Liu, America Ferrera, Kate McKinnon, dan Arianna Greenblatt yang sampai sekarang belum ada detail lebih mengenai siapa yang akan mereka perankan.

Detail dari film ‘Barbie’ juga masih masih menjadi misteri, hingga informasi film ini hanya datang dari pemeran dan kru yang terlibat.

Gerwig akan menyutradarai lagi sebuah film setelah ‘Lady Bird‘ dan ‘Little Women‘ yang menjadi pesaing di beberapa nominasi Oscar. Ia akan menulis ‘Barbie’ dengan rekan penulis naskah yang sudah lama ia kenal, Noah Baumbach.

LuckyChap Entertainment dari Robbie akan memproduksi film ini dengan Tom Ackerley. Robbie Brenner dari Mattel juga bergabung untuk memproduseri proyek ini bersama David Heyman dari Heyday Films. Produser eksekutif untuk film ini ada Josey McNamara dari LuckyChap dan Ynon Kreiz dari Mattel.

© 20th Century Fox

‘Barbie’ kembali menyatukan Shipp dan Greenblatt setelah sebelumnya berada di satu proyek yang sama , yaitu film thriller berjudul ’65’ yang akan datang, dibintangi Adam Driver.

Penampilan perdananya datang dari film yang rilis tahun lalu arahan Lin-Manuel Miranda, ‘Tick, Tick… Boom!‘, di mana dia berperan sebagai mantan pacarnya Jonathan Larson (Andrew Garfield).

Dia juga dikenal sebagai karakter Storm dari ‘X-Men: Apocalypse’ dan ‘X-Men: Dark Phoenix’. Shipp baru-baru ini menyelesaikan syuting ‘Kung Fury 2’ dan juga akan membintangi ‘Space Oddity’ karya Kyra Sedgwick bersama Kyle Allen, Simon Helberg, dan Madeline Brewer.

Barbie menarik banyak pemeran dari seluruh sudut industri film. Ada sutradara terkenal, pahlawan Marvel, antihero DC, komedian SNL, dan sekarang seorang bintang musik.

Perusahaan produksi LuckyChap milik Robbie sendiri adalah perusahaan yang namanya sudah tidak asing lagi. Mereka memproduksi film pemenang Oscar, ‘I, Tonya’ dan film lainnya, yaitu ‘Promising Young Woman’.

‘Barbie’ diperkirakan akan mulai diproduksi pada awal 2022 dan rilis di bioskop sekitar tahun 2023.

Exit mobile version