5 Rekomendasi Anime Slice of Life Pengisi Waktu Liburan

Anime Slice of Life ini cocok buat ditonton bareng keluarga

rekomendasi anime slice of life

© Zero-G, Brain Base, feel., Gaina, GoHands.Shuka

Anime slice of life ini cocok buat yang mau santai saat liburan dan nonton sama keluarga.

Natal dan tahun baru sudah dekat, nih. Apa Cilers sekalian sudah menyiapkan list tontonan selama liburan ini? Kalau belum, Cineverse bakal membagikan beberapa anime yang cocok buat ditonton selama liburan bareng keluarga.

Anime-anime slice of life ini membawakan plot yang sederhana tetapi cukup relate dalam keseharian. Tenang saja, semua anime di bawah sudah disertai link streaming resmi dengan takarir Indonesia, sehingga bisa tinggal klik linknya kalau tertarik langsung menonton. Beberapa list di bawah juga family-friendly, jadi bisa ditonton bersama keluarga besar di TV atau laptop.

Yuzuki-san Chi no Yonkyoudai/The Yuzuki’s Family Four Sons (2023)

© Shuka

Yuzuki’s Family Four Sons menceritakan tentang keseharian keluarga Yuzuki di rumah, sekolah maupun masyarakat. Keluarga Yuzuki terdiri dari empat anak, Hayato, Mikoto, Minato, dan Gakuto. Kedua orang tua mereka telah tiada dua tahun yang lalu. Mereka pun saling mengandalkan satu sama lain untuk menyelesaikan masalahnya. Keempat saudara itu memiliki sifat dan peran yang berbeda satu sama lain.

Genre: Slice of Life

Jumlah episode: 12

Studio: Shuka

Tempat penayangan: Youtube Ani-One Asia

The Masterful Cat is Depressed Again (2023)

© GoHands

Anime The Masterful Cat is Depressed Again membahas tentang hari-hari pekerja kantoran, Saku Fukuzawa dan kucing besar dari ras The Maine Coon, Yukichi. Saku tidak mengira kalau kucing hitam kecil yang dipungutnya berubah menjulang lebih tinggi darinya. Kalau biasanya kucing menjadi ‘majikan’ manusia, kali ini Yukichi berperan mengurus rumah. Yukichi membersihkan rumah, memasak, dan berbelanja bulanan.

Genre: Komedi, Supernatural

Jumlah Episode: 13

Studio: GoHands

Tempat penayangan: Youtube Ani-One Asia

The Yakuza’s Guide to Babysitting (2022)

© feel., Gaina

Seperti judulnya, The Yakuza’s Guide to Babysitting memiliki latar di keluarga yakuza. Anime ini berfokus pada interaksi Tooru Kirishima, seorang Yakuza dan Yaeka Sakuragi. Tooru Kirishima terkenal sebagai Iblis Sakuragi, yakuza yang kejam. Suatu hari, Tooru ditugaskan bossnya untuk menjaga putrinya yang berusia tujuh tahun, Yaeka Sakuragi. Meskipun awalnya canggung, keduanya pun akhirnya bisa saling memahami.

Genre: Slice of Life

Jumlah episode: 12

Studio: feel., Gaina

Tempat penayangan: Youtube Ani-One Asia, Netflix, Bstation

Doukyonin wa Hiza Tokidoki Atama no ue/ My Roommate is A Cat (2019)

© Zero-G

My Roommate is A Cat akan membawa penonton untuk mengetahui sudut pandang kucing pada keluarganya. Orangtua Subaru Mikazuki telah lama meninggal dalam kecelakaan. Suatu hari, novelis berusia 23 tahun itu mengunjungi makam keluarganya dan menemukan kucing abu-abu putih kecil. Subaru menamainya Haru dan merawatnya di rumah. Subaru selalu merawat Haru dengan baik, namun kucing itu sadar Subaru tidak bisa merawat dirinya sendiri.

Genre: Slice of Life

Jumlah episode: 12

Studio: Zero-G

Tempat penayangan: Youtube Muse Indonesia, Bstation

School Babysitters /Gakuen Babysitters (2018)

© Brain’s Base

School Babysitters akan mengajak penonton bertemu dengan sejumlah anak kecil lucu yang berada di penitipan anak sekolah. Ryuichi Kasima merupakan anak yatim piatu yang menjadi pengurus klub Babysitter sekolah dan membantu mengurusi anak-anak guru dan adiknya, Koutarou.

Genre: Slice of Life

Jumlah episode: 12

Studio: Brain’s Base

Tempat penayangan: Youtube Muse Indonesia, Bstation

Nah itu dia Cilers 5 Rekomendasi Anime Slice of Life Pengisi Waktu Liburan, ada yang sudah dimasukkan ke dalam watchlist, Cilers?

Exit mobile version