Vidio Akan Rilis Lagu dari Bryan Domani & Yasamin Jasem

Vidio hadirkan senandung lagu romansa antara Bryan Domani dan Yasamin Jasem, dalam Vidio Original Series ‘Mercury’ mendatang.

 

Dalam rangka menyambut kehadiran serial bergenre romance terbarunya, ‘Mercury‘, Vidio bersama Amadeus Sinemagna dan DRM memperkenalkan original soundtrack (OST), dengan judul Aku Mencintaimu, Bumi – dan empat judul lainnya, kepada publik.

Lagu-lagu mendatang akan dinyanyikan para pemain utamanya, Bryan Domani dan Yasamin Jasem. Original soundtrack (OST) dari ‘Mercury’ ini terinspirasi dari kisah cinta penuh perjuangan antara dua orang insan muda; cerita tentang perjuangan keduanya dalam merajut mimpi-mimpi di tengah kerasnya kehidupan ibu kota dan perjuangan cinta mereka untuk dapat bersatu.

Selain hadir dengan dua single unggulan Aku Mencintaimu dan Bumi, hadir juga beberapa lagu original lainnya, dengan judul Tersenyum, Krisis Etika, Aman Terkendali, dan This Place.

Bagi seorang Bryan Domani, yang dahulu mengawali karirnya di dunia musik, proses produksi original soundtrack ini tidaklah sulit, begitu juga bagi Yasamin Jasem yang sebelumnya telah sempat mengisi beberapa lagi di beberapa proyek film terdahulunya.

Salah satu hal menarik dari lagu-lagu di serial Mercury adalah lirik-liriknya yang sangat menggelitik dan cerdas khas seorang Monty Tiwa. “Lagu Aku Mencintaimu dan Bumi adalah elemen penting bagi serial Mercury, lagu ini akan menjadi jiwa-nya” ujar Monty Tiwa, selaku Produser dari Vidio Original Series ‘Mercury’, sekaligus pencipta lagu seluruh original soundtrack dari serial ini.

Keenam judul original soundtrack (OST) ini bisa dinikmati secara resmi di platform musik digital seperti Spotify, YouTube Channel, Dapur Musik, YouTube Music, JOOX, Langit Musik, iTunes/Apple Music, dan Trebel Music.

Original soundtrack (OST) dari Vidio Original Series ‘Mercury’ akan diproduksi oleh Amadeus Sinemagna dan di release oleh DRM yang sebelumnya telah sukses dalam merilis soundtrack dari film DJS The Movie : Biarkan Aku Menari, yakni ‘Takkan Hilang’ oleh Budi Doremi, ‘Titik Balik Di Hidupku’ oleh Virgoun dan beberapa lagu kenamaan lainnya.

Adapun serial ‘Mercury’ akan hadir pada tanggal 28 Agustus 2022 mendatang. ‘Mercury’ sendiri merupakan serial pertama di Indonesia yang dikemas secara spesial dan berbeda, dengan iringan lagu dan musik original. Menjadikan serial ini menjadi sebuah tontonan yang patut diperhitungkan dan ditunggu-tunggu oleh para pecinta musik dan penonton setia tanah air.

Exit mobile version