Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
No Result
View All Result
Cineverse

Trailer Remake ‘West Side Story’ yang Disutradarai Steven Spielberg, Telah Hadir

ghita nadhira by ghita nadhira
April 28, 2021
in Hype, Movies
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Salah satu film legendaris di eranya, ‘West Side Story’, akhirnya akan dibuatkan remake-nya. Tak tanggung-tanggung, kini film musikal peraih 10 piala Oscar di tahun 1961 ini akan disutradarai langsung oleh Steven Spielberg.

 

Film ini pertama kali dimulai sebagai musikal yang diciptakan oleh Arthur Laurents, Stephen Sondheim, dan Leonard Bernstein sebagai versi baru dari cerita klasik William Shakespeare, ‘Romeo and Juliet’.

Dengan latar di New York tahun 1950-an, ‘West Side Story’ menceritakan persaingan antara dua geng, Jets dan the Sharks. Musikal Broadway ini pada waktu itu diadaptasi ke film layar lebar pada tahun 1961 oleh Robert Wise dan Jerome Robbins, dan film ini menjadi film klasik setelah memenangkan 10 Academy Awards, termasuk film terbaik pada waktu itu.

West Side Story
© 20th Century Studios

50 tahun setelah kesuksesan ‘West Side Story’, sutradara legendaris Steven Spielberg akan membawa kembali kisah tercinta ini ke bioskop dengan cara baru. Film ini adalah musikal pertamanya dan menampilkan pemeran muda dan beragam, dipimpin oleh bintang ‘Baby Driver’ Ansel Elgort sebagai Tony dan pendatang baru Rachel Zegler sebagai Maria.

Mereka adalah pusat dari kisah cinta di ‘West Side Story’, film ini juga dibintangi Ariana DeBose sebagai Anita, David Alvarez sebagai Bernardo, Mike Faist sebagai Riff, Corey Stoll dan Brian D’Arcy sebagai petugas polisi, dan bintang film asli ‘West Side Story’ Rita Moreno sebagai Valentina. Sekarang, setelah Disney terpaksa mundur satu tahun penuh karena COVID-19, trailer pertama film ini secara resmi akhirnya dirilis.

Berita sebelumnya menyebutkan bahwa trailer pertama untuk remake ‘West Side Story’ Steven Spielberg akan ditayangkan selama 93rd Academy Awards, cuplikan debutnya secara resmi telah dirilis. Trailer tersebut menyoroti pandangan Spielberg tentang musik klasik menjelang rilisnya nanti yang akan ditayangkan pada 10 Desember 2021 secara eksklusif di bioskop.

West Side Story
© 20th Century Studios

Trailer pertama untuk ‘West Side Story’ memberikan sebuah godaan yang menarik dari upaya penyutradaraan terbaru Steven Spielberg. Yang mungkin akan mengejutkan sebagian besar para penggemar musikal atau film aslinya adalah kurangnya penekanan pada musik.

Ada beberapa petunjuk dari lagu-lagu ‘West Side Story’ dan Moreno menyanyikan Somewhere, tetapi trailer pertama seperti menahan untuk mengungkapkan sepenuhnya bagaimana Spielberg mementaskan dan merekam the dance sequences. Hal ini mungkin hanya untuk cuplikan teaser, dan materi pemasaran di masa mendatang akan menyoroti keseluruhan cerita ‘West Side Story’ yang baru ini.

Sangat menarik melihat bagaimana Disney dan Fox sudah memasarkan ‘West Side Story’. Trailer tersebut membuatnya terlihat dan terasa lebih seperti film Spielberg tradisional daripada musikal. Rekaman ini sangat condong ke persaingan Jets vs Sharks dan hanya menyinggung romansa yang muncul antara Tony dan Maria.

West Side Story
© 20th Century Studios

Spielberg lebih berpotensi untuk condong ke dalam drama, yang pastinya akan membantu untuk membedakan ‘West Side Story’ versinya dibanding yang aslinya, tetapi penggemar musikal lebih baik tak berharap remake tersebut benar-benar tanpa elemen musik. Sebaliknya, Disney dan Fox mungkin harus mencoba memposisikan ‘West Side Story’ lebih sebagai drama daripada musikal sehingga dapat memiliki kehadiran besar di Oscar tahun depan.

Tags: Ansel ElgortAriana DeBoseBrian D'ArcyCorey StollDavid AlvarezDisneyMike FaistmusikalRachel ZeglerRemakeRita MorenoSteven SpielbergTrailer West Wide StoryWest Wide Story
ghita nadhira

ghita nadhira

Focus on what you can control, not what you can’t

Related Posts

She-Hulk: Attorney at Law

Menghitung Hari untuk ‘She-Hulk: Attorney at Law’, Ini Sinopsisnya!

August 13, 2022
Disney+ Rilis Poster Karakter ‘She-Hulk: Attorney at Law’

Disney+ Rilis Poster Karakter ‘She-Hulk: Attorney at Law’

August 12, 2022
Prey

‘Prey’ Jadi Film Nomor Satu Sepanjang Masa di Hulu

August 11, 2022
Review Film : ‘Prey’

Review Film : ‘Prey’

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cineverse

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Follow Us

  • Home
  • About Us
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik

  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • About Us
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In