CINEVERSE
  • HOME
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Cineverse
  • HOME
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
No Result
View All Result
CINEVERSE

Tak Ada Update, Live-Action ‘Barney’ Masih Akan Rilis

Redaksi by Redaksi
July 16, 2022
in Hype, Movies
Share on FacebookShare on Twitter

Film live-action ‘Barney’ garapan Daniel Kaluuya berikan info terbaru yang dikabarkan masih dalam pengembangan.

 

Lama tak terdengar kabar terbaru lagi, baru-baru ini Daniel Kaluuya telah mengkonfirmasi bahwa film live-action Barney-nya yang “memilukan” masih dalam pengembangan awal dan bahwa naskahnya sedang dikerjakan ulang.

Seperti yang telah diungkapkan Kaluuya kepada The Hollywood Reporter, ia mengatakan proses pembuatan film masih di angka 59%. Perusahaan produksinya sendiri masih mengerjakan naskah film adaptasi dinosaurus ungu yang ikonik sebelum menetapkan jadwal produksi.

Meski ia belum siap untuk mengungkapkan semua yang terjadi di balik layar, namun Kaluuya tetap menganggap proyek terbarunya ini sebagai hal yang serius.

Film Barney yang dia produksi mungkin membantu menunjukkan kepada orang-orang sisi baru dari sang bintang. Seperti yang dikatakan Kaluuya:

“Jumlah film terakhir saya sangat selaras dengan apa yang saya perjuangkan sebagai seorang pria. Tapi ada banyak hal yang saya lakukan sebagai seorang pria. Saya suka film anak-anak. Bagaimana semua orang bisa menyukai film? Tentu awalnya dengan menonton film anak-anak. Saya tidak ingin membatasi diri pada anggapan orang-orang.”

‘Barney’ adalah film favorit masa kecil banyak orang dan terus menjadi salah satu tokoh anak-anak yang paling dikenal di media saat ini.

Berita tentang kemunculan film live-action ini pada awalnya keluar di tahun 2019, ketika Mattel Films mengeluarkan press release-nya.

Judas and the Black Messiah
Judas and the Black Messiah © Warner Bros. Picture

Kaluuya terkenal lewat peran utama pertamanya sebagai protagonis di film ‘Get Out’, debut dari Sutradara Jordan Peele yang mendapat respon positif dari para kritikus. Film tersebut sukses memberi Kaluuya nominasi Oscar dalam kategori Best Actor.

Setelah ‘Get Out’, Kaluuya mendapat peran dalam Marvel Studios lewat film ‘Black Panther’. Ia juga berhasil memenangkan piala Oscar, ketika namanya kembali terdaftar dalam kategori Best Actor lewat peran fantastis di ‘Judas and the Black Messiah’.

Sekarang, Kaluuya sekali lagi bekerja sama dengan Peele di proyek terbaru ‘NOPE’, sebuah film horor mendatang tentang invasi alien dan kecanduan masyarakat terhadap kuda.

Sejauh ini, live-action ‘Barney’ belum mendapat jadwal rilis pasti, sementara film mendatang Kaluuya akan hadir pada 22 Juli nanti di bioskop-bioskop Amerika.

Tags: BarneyDaniel KaluuyaMattel Films

Related Posts

Jennifer Aniston dan Julia Roberts Kolaborasi Di Film Komedi Baru
Hype

Jennifer Aniston & Julia Roberts Berkolaborasi di Film Komedi

January 31, 2023
review layar (2023) (1)
Reviews

Review Layar (2023)

Jeffery Dean Morgan Gabung 'Invicible'
Hype

Jeffrey Dean Morgan Gabung ‘Invicible’

January 31, 2023
review the offering (2023) (2)
Reviews

Review The Offering (2023)

Cineverse

© 2020 - 2023 Cineverse - PT Cineverse Nusantara Visualindo

  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Sitemap

  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • HOME
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype

© 2020 - 2023 Cineverse - PT Cineverse Nusantara Visualindo

Welcome Back!

Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version