Semua yang Harus Kamu Ketahui Tentang Serial ‘See’ Season 3

Jason Momoa kembali untuk musim ketiga dan terakhir dari AppleTV+ yang berjudul ‘See’. Serial tersebut merupakan sebuah drama fiksi ilmiah yang berlatar distopia pasca-apokaliptik, dimana manusia kehilangan kemampuan untuk melihat.

 

Musim pertama ‘See’ tayang pada 1 November 2019 di platform streaming AppleTV+, dan musim keduanya yang tayang pada 27 Agustus 2021.

Kali ini, episode perdana dari musim ketiga telah dijadwalkan tayang pada 26 Agustus mendatang dan mengakhiri episode terakhirnya pada 14 Oktober 2022. Pada musim ketiga ini, ‘See’ berjumlah delapan episode.

Bergabung bersama Momoa, di antaranya ada Sylvia Hoeks dan Christian Camargo yang dipastikan terlibat dalam produksi di musim ketiga ini. Serial tersebut ditulis oleh Steven Knight dan diproduseri oleh Francis Lawrence.

Melalui teaser singkat berdurasi satu menit tersebut, memperlihatkan masa depan kawanan primitif. Tepatnya setahun setelah Baba Voss (Momoa) mengalahkan saudaranya sekaligus musuh bebuyutannya, Edo Boss (Dave Bautista) dengan cara menebasnya. Setelah itu, Baba Voss berpisah dengan keluarganya dan terus menghabiskan sisa hidupnya tinggal jauh di hutan.

Namun, kedamaiannya kembali terganggu ketika seorang ilmuwan Trivantan menemukan persenjataan yang dapat dilihat memiliki potensi untuk membawa kejatuhan umat manusia. Sekali lagi, Baba Voss tidak punya pilihan lain selain kembali ke desanya dan melindungi sukunya dari kejahatan yang akan terjadi.

Serial ini dimulai pada abad kedua puluh satu, ketika penonton diperkenalkan dengan virus mematikan yang memusnahkan sebagian besar umat manusia. Akibatnya, hanya kurang dari dua juta orang yang berhasil keluar hidup-hidup, tetapi kelangsungan hidup mereka harus dibayar mahal.

Sayangnya, para penyintas yang tersisa kehilangan indra penglihatan mereka, dan begitu juga keturunan mereka yang terlahir dengan kondisi tidak bisa melihat.

Alur cerita kemudian maju dengan cepat ke beberapa abad kemudian, dimana masyarakat telah beradaptasi dengan kebutaan mereka dan mengambil cara baru untuk menjadi anggota yang berkontribusi dari komunitas mereka masing-masing.

Manusia telah belajar bagaimana membangun rumah, berburu makanan, dan berinteraksi sosial tanpa bergantung pada penglihatan. Namun, gagasan tentang penglihatan menjadi mitos, dan menyebutkannya saja dianggap sebagai bid’ah.

Serial ini berfokus pada kisah Baba Voss (Momoa), yang merupakan kepala suku Alkenny dengan sifat tak kenal takut dan memiliki darah seorang pejuang sejati. Suatu hari, suku pegunungannya terkejut ketika seorang wanita hamil, bernama Maghra Kane (Hilmar) mencari perlindungan di desa Alkenny.

Baba Voss pun memutuskan untuk menikahi Maghra dan mengadopsi anak-anaknya sebagai anaknya sendiri. Sementara itu, Jerlamarel (Joshua Henry), ayah kandung dari anak-anak tersebut, sedang dalam pelarian dari Ratu Sibeth Kane (Sylvia Hoeks), Ratu Kerajaan Payan.

Terkenal akan kekejamannya, Ratu rela membunuh siapa saja yang menyebarkan ajaran sesat yang terlihat. Berita Jerlamarel dan anak-anaknya menyebar dengan cepat, mendorong perburuan besar-besaran untuk dia dan keturunannya.

Pilihan ada di Baba Voss, ia memilih untuk menjaga sukunya dan melindungi keluarganya dari ancaman tentara Ratu. Di musim kedua ‘See’, Baba Voss berhadapan langsung dengan adiknya, Edo Voss (Bautista), yang berusaha membalas dendam terhadap Baba. Edo adalah Komandan Jenderal tentara Trivantian, kerajaan saingan Payan.

Lantas, bagaimana nasib suku dan keluarga Baba Voss yang menjadi incaran Ratu? Akankah ia berhasil menyelamatkan mereka?

Exit mobile version