Review The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window (2022)

Misteri pembunuhan di seberang rumah yang terkuak oleh sang pecandu alkohol.

“There’s so many layers to casseroles, just like there are so many layers to a person.” – Anna (The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window).

 

Sang bintang serial ‘The Good Place’ kali ini kembali dengan peran yang berbeda. Lewat judul ‘The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window,’ ia akan tampil sebagai perempuan depresi yang kehilangan anaknya dalam sebuah peristiwa tragis.

Namun, judul yang cukup panjang ini berbanding terbalik dengan durasi dan waktu tiap episode yang terlampau pendek dan sedikit, yaitu sekitar 30 menit untuk setiap 8 episode.

Serial ini dibintangi oleh Kristen Bell, Tom Riley, Cameron Britton, Michael Ealy, Mary Holland, Shelley Hennig, Christina Anthony, hingga Benjamin Levy Aguilar, dan telah tayang di layanan streaming Netflix pada tanggal 28 Januari 2022.

Sinopsis

‘The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window’ menceritakan tentang Anna, yang mengalami depresi dan tidak memiliki gairah untuk melakukan apapun sepeninggal kematian putrinya, Elizabeth. Karena perstiwa tragis tersebut, Anna menjauhkan diri dari siapapun dengan menjadi pecandu alkohol, hingga hubungan pernikahannya ikut hancur.

© Netflix

Suatu ketika, Anna yang biasanya menghabiskan sebagian besar waktunya untuk duduk, bersantai, dan mengamati setiap orang dari jendelanya, bertemu dengan tetangga barunya yang tampan bernama Neil beserta anaknya bernama Emma. Sayangnya, Neil sudah memiliki pacar bernama Lisa yang membuat Anna iri dengan kehadiran perempuan tersebut.

Namun, kejadian tragis kembali terjadi saat Anna sedang memperhatikan Lisa di seberang rumahnya. Anna sendiri tidak yakin, apakah itu halusinasi ataukah memang Lisa terancam bahaya?

Alur cerita yang terlampau cepat

Mungkin sedikit membingungkan apabila serial ini kurang dikembangkan dengan baik. Padahal, sebagai sebuah serial, seharusnya alur cerita dibuat agar penonton memahami terlebih dahulu karakter Anna sebagai sosok yang depresi.

Melalui alur cerita yang terlalu cepat, tokoh Anna terasa hanya muncul untuk menggerakkan alur cerita, bukan membuat penonton merasa simpati terhadap kisah masa lalunya, lalu berpihak kepada Anna saat semua orang bahkan tidak mendengarkannya.

© Netflix

Sebagai serial misteri, film ini mencoba mempermainkan pemikiran kita terhadap Anna dan membuka pemikiran kita dengan segala kemungkinan. Dengan begitu, penonton bisa membaca situasi dengan objektif melalui alur yang melompat secara tiba-tiba, dan bisa dibilang… cukup membingungkan.

Ide cerita yang tidak asing

Lewat judul yang panjang, serial ini sudah menceritakan sebagian besar alur cerita. Tidak heran jika lambat laun, serial ini juga mengingatkan kita pada sebuah film dengan genre yang sama berjudul ‘The Woman in the House’ diperankan oleh Amy Adams pada tahun 2021, dan ‘The Girl on the Train’ yang dibintangi oleh Emily Blunt.

© Netflix

Mengambil unsur yang sama, tentang seorang perempuan yang sering berhalusinasi akibat kecanduannya pada alkohol serta kejadian pembunuhan yang terlihat melalui kaca jendela, ‘The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window’ memadukan keduanya secara apik dan menghibur. Meski tema cerita sudah usang, serial ini tetap memiliki jalan ceritanya sendiri melalui alur yang mengejek kita dengan twist yang sedikit tidak masuk akal.

Sang pembunuh tak terduga

Jika awalnya serial ini masih bisa ditoleransi, di akhir episode penonton mungkin akan berpikir ulang kembali. Setelah saya menebak dari berbagai petunjuk yang tersedia secara terbuka di depan layar, ternyata tebakan yang saya buat tetap salah.

Pertama-tama, kejadian pembunuhan diragukan oleh beberapa pihak seperti Neil, petugas polisi, dan Carol. Namun, setelah pembunuhan tersebut benar-benar terjadi, tokoh-tokoh yang sebelumnya tidak pernah ada mulai dibuat muncul untuk menarik rasa curiga kita terhadap karakter-karakter tersebut.

© Netflix

Sang pelaku datang dan menjelaskan alur pembunuhan yang selama ini ia lakukan dengan rapi dan sadis. Dengan mengejutkan, akhir cerita ini membuat penonton pasti akan berpikir, bagaimana mungkin?

Kesimpulan

Memberikan harapan baru akan sebuah alur yang unik, baru, dan berbeda, serial ini sayangnya memiliki kemiripan jelas dengan dua film terkenal sebelumnya berjudul ‘The Woman in the Window’ dan ‘The Girl on the Train.’ Melalui alur cerita yang panjang dan kesuksesan Kristen Bell untuk menipu semua penonton, serial ini mungkin layak dicoba untuk menghibur kita dengan twist yang mengejutkan.

Serial ini sendiri telah tayang di Netflix sejak tanggal 28 Januari 2022 lalu, dan sudah bisa kamu tonton secara lengkap untuk satu musim. Penasaran?

 

Director: Michael Lehmann

Episode: 8

Cast: Kristen Bell, Tom Riley, Cameron Britton, Michael Ealy, Mary Holland, Shelley Hennig, Christina Anthony, dan Benjamin Levy Aguilar

Score: 6.5/10

WHERE TO WATCH

The Review

The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window

6.8 Score

Anna mengalami depresi dan tidak memiliki gairah untuk melakukan apapun sepeninggal kematian putrinya. Karena itu, ia menjauhkan diri dari siapapun dengan menjadi pecandu alkohol, hingga hubungan pernikahannya ikut hancur. Namun, kejadian tragis kembali terjadi saat Anna sedang memperhatikan seorang perempuan di seberang rumahnya. Anna sendiri tidak yakin, apakah itu halusinasi ataukah memang perempuan tersebut terancam bahaya?

Review Breakdown

  • Acting 7.5
  • Cinematography 6.5
  • Entertain 6.5
  • Scoring 7
  • Story 6.5
Exit mobile version