Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
No Result
View All Result
Cineverse

Promo Terbaru ‘Deadpool 2’ Bikin David Beckham Geleng-Geleng Kepala

Adam Pratama by Adam Pratama
May 11, 2018
in Movies
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Ini dia yang kami tunggu-tunggu. Akui saja bahwa Deadpool merupakan franchise film yang punya cara yang cerdas untuk mempromosikan dirinya kepada khalayak luas. Di Indonesia saja, film Deadpool 2 sudah dipromosikan dalam berbagai cara. Mulai dari memasang iklan di salah satu ojek online, kemudian mengajak Wiro Sableng masuk ke dalam X-Force. Lengkap! Belum cukup, bagi pengguna LINE, Deadpool juga tidak lupa menyapa mereka di LINE Today. Berlatar pemandangan pantai yang indah Ryan Reynolds dengan kostumnya memberi salam hangat dengan aksennya yang khas ketika mengucapkan frasa “LINE Today”.

Tapi yang satu ini sungguh juara sekali. Masih ingat ketika karakter Wade Wilson mengejek David Beckham? Di film pertama dia bilang kalau suara David Beckham itu kurang enak didengar. “It’s like he mouth-sexed a can of helium”, katanya. Nah, di promo terbarunya ini, ternyata David menonton film Deadpool pertama dan terlihat jengkel setelah mendengar dialog tersebut. Suami dari Victoria Beckham ini terlihat geleng-geleng kepala sambil memasang muka jutek. Tidak lama setelahnya, ada yang mengetok pintu rumah David. Tahu lah ya siapa dia. Betul, Deadpool sendiri datang ke rumah David untuk meminta maaf.

Lewat caption “Canadians are born with a black belt in apology”, Deadpool mengeluarkan berbagai macam cara agar seorang David Beckham mau memaafkan dirinya. Tentu ini tidak berjalan mulus, bahkan David balik mengejek Deadpool dengan menyebutkan banyak referensi film Ryan Reynolds sebelumnya. Ini adalah bentuk promo yang pintar karena mereka ternyata cukup jeli untuk memanfaatkan peluang, sekecil apapun. Jujur, di saat menonton film pertama kemudian melihat Wade berkata seperti itu, jadi terbayang akan seperti apa respon David nanti. Well, dengan adanya promo ini, terjawab sudah rasa penasaran itu.

Tinggal bagaimana respon yang dikeluarkan oleh, entah itu James McAvoy atau mungkin Patrick Stewart, atau mungkin dua-duanya, guna meluruskan otak Deadpool akan timeline Profesor X yang sebelumnya dicap membingungkan. Siapa tahu semua akan terjawab sebelum filmnya dirilis. Deadpool 2 tayang mulai tanggal 15 Mei, tepat di malam tarawih pertama. So, selamat menunaikan ibadah puasa.

Tags: David BeckhamDeadpool 2Wiro SAbleng
Adam Pratama

Adam Pratama

Founder Cinemania ID, now becoming Co-Founder of Cineverse. Batch 2 @mrabroadcastingacademy, Batch 4 adv class @kelaspenyiar_id. @imsi_fibui @fibui_basketball

Related Posts

Bullet Train

‘Bullet Train’ Dapatkan Tanggal Rilis Baru pada Bulan Juli

March 20, 2022
Rob Delaney Dikonfirmasi Bergabung Dengan Film ‘Argylle’

Rob Delaney Dikonfirmasi Bergabung di Film ‘Argylle’

November 5, 2021
Friends

Trailer Terbaru Serial ‘Friends: The Reunion’ Dirilis

May 19, 2021
June & Kopi - Gundala - Wiro Sableng - Sobat Ambyar

Masuki 2021, Ini Film Indonesia yang Akan Hadir di Netflix

December 23, 2020

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cineverse Banner Cineverse Banner Cineverse Banner
ADVERTISEMENT

Cineverse

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Follow Us

  • Home
  • About Us
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik

  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • About Us
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In