The Continental akan dibintangi Colin Woodell sebagai Winston muda dan Ayomide Adegun sebagai Charon muda dengan latar kehancuran New York di era 70-an.
Era John Wick: Chapter 4 telah berakhir, setelah Ballerina mendapatkan tanggal tayangnya, kini yang terbaru adalah The Continental. Spin-off John Wick ini membagikan poster terbarunya yang memperlihatkan Winston yang lebih muda berdiri di depan pintu hotel ikonik yang menjadi tempat menginap para pembunuh. Dengan pistol di saku belakangnya, gedung-gedung megah menjulang ke sisi hotel, dan lampu neon memberikan cahaya temaram, jelas banyak aksi akan turun ketika serial yang merupakan prekuel ini hadir di saluran streaming Peacock pada bulan September 2023.
The Continental: From the World of John Wick disebut sebagai prekuel tiga bagian yang dikembangkan oleh Greg Coolidge, Kirk Ward, dan Shawn Simmons, dan mengikuti kisah Winston di tengah kehancuran New York tahun 1970-an di tengah pemogokan sanitasi. Melalui matanya, pemirsa akan mengalami dunia bawah tanah pembunuh yang kacau, bertahun-tahun sebelum Baba Yaga alias Keanu Reeves masuk ke hotel terkenal ini. Serial ini juga akan menjelajahi cara kerja Continental dari staf hingga asal-usul aturan dan banyak lagi.
Hal tersebut juga dimaksudkan untuk mengunjungi lagi masa lalu yang coba dilupakan oleh Winston. Karakter Ian McShane adalah salah satu karakter waralaba yang lebih misterius, bertindak sebagai sosok otoritas yang baik hati namun tegas, dengan kekuatan untuk menjaga agar para pembunuh yang menghuni aula hotel tetap terkendali. Serial ini berharap untuk menyoroti siapa dia dan bagaimana dia naik ke posisi teratas di Hotel Continental.
Sejalan dengan itu, poster tersebut seolah menggoda upayanya untuk mengambil kendali hotel yang pada akhirnya akan dia sebut miliknya. Seperti yang sebelumnya dirinci oleh Pimpinan Serial TV Lionsgate, Kevin Beggs, Winston muda (Colin Woodell) akan naik ke tampuk kekuasaan dengan bantuan dari sekutunya termasuk Charon yang lebih muda (Ayomide Adegun), tetapi kenaikan itu kemungkinan tidak akan datang tanpa sedikit pertumpahan darah. Bergabung dengannya dalam perjalanannya melalui dunia bawah hotel adalah Mel Gibson, Mishel Prada, Ben Robson, Hubert Point-Du Jour, Nhung Kate, Jessica Allain, Jeremy Bobb, dan Peter Greene.
Latar belakang Winston akhirnya mendapat sorotan lebih saat dirilisnya John Wick: Chapter 4, di mana peran dia jauh lebih besar dari sebelumnya. Di John Wick: Chapter 4 yang diharapkan jadi film terakhir John Wick, mendapat sambutan paling panjang daripada tiga film sebelumnya, terlebih dengan pemasukan tertinggi di box office. Sebagai sekutu John Wick, Winston menemani pembunuh terbaik itu hingga di momen duel dan melihat kehancuran hotel yang ia miliki tersebut. Continental diharapkan akan meningkatkan kembali keberadaan Winston di masa mudanya, sekaligus melihat sejarah hotel dan juga penghuninya sambil menikmati aksi yang akan berjalan khas John Wick di tiga episodenya ini.
The Continental: From the World of John Wick akan hadir di Peacock pada bulan September. Ini poster terbarunya: