Apakah Chillers masih ingat dengan unggahan video singkat yang diunggah si ratu Pop, Madonna, di akun Instagram-nya beberapa bulan lalu?
Yap benar banget. Madonna ditampilkan sedang sibuk berdiskusi membicarakan proyek misterius bersama penulis naskah Diablo Cody (Juno) itu. Apabila sedikit lupa, langsung saja simak lagi cuplikan video-nya tersebut berikut ini.
Kala itu pasca menyaksikan video-nya, kita semua langsung berspekulasi sana-sini terhadap kemungkinan proyek yang sedang sibuk digarap keduanya. Namun dari sekian banyak spekulasinya, tak dipungkiri yang paling besar kicauannya adalah proyek biopik dari pelantun “Like a Prayer” tersebut.
Dan faktanya spekulasi besar-besaran tersebut benar adanya. Dan konfirmasi ini disampaikan langsung oleh Madonna melalui sesi Instagram Live-nya bersama Diablo Cody beberapa waktu yang lalu.
Seperti yang kamu simak dan dengar sendiri, film biopik-nya akan berfokus pada suka dan duka, pahit dan manis perjalanan Madonna menjadi superstar musik saat ini. Dan nanti filmnya akan berkulminasi ketika ia akhirnya ditunjuk membintangi Evita Peron di film biopik Evita (1996).
Dan seperti yang dilansir dari Movieweb, filmnya akan disutradarai sendiri oleh Madonna.
Mengomentari mengapa ia memutuskan untuk terlibat langsung di proyek film perjalanan karirnya, vokalis 62 tahun ini mengatakan bahwa ia ingin agar filmnya benar-benar menceritakan perjalanan hidupnya baik sebagai seniman dan manusia biasa dengan sebaik mungkin.
Selain itu, akan banyak lagi kisah-kisah hidupnya yang selama ini belum pernah terekspos yang akan ditampilkannya di film ini. Berdasarkan hal tersebut, Madonna pun memutuskan untuk ikut terlibat secara langsung. Dan menurut kami memang hal tersbeut merupakan keputusan yang sangat tepat.
Dikarenakan masih dalam tahapan yang awal banget, jadi hingga detik ini, belum diketahui lagi baik perkiraan tanggal rilis maupun perkiraan sosok aktris yang akan memerankan Madonna-nya. Kalau menurut Chillers nih, kira-kira siapa nih sosok aktris yang pas untuk memerankan sosok Madonna-nya?
Editor: Juventus Wisnu