Warner Bros akhir-akhir ini banyak mengumumkan rilisan terbaru terkait banyak nya film yang berubah tanggal tayang, mulai dari Matrix 4 hingga Wonder Woman 1984.
Kini kabar terbaru yang hadir adalah film live-action dari animasi Tom & Jerry ditunda hingga 2021. Tom & Jerry semestinya ditayangkan pada tanggal 23 Desember 2020. Namun setelah perubahan jadwal terbaru ini, film adaptasi dari animasi terkenal itu akan ditayangkan pada Maret 2021.
Sampai saat ini pihak Warner Bros masih belum bisa memberikan banyak informasi terkait kabar terbaru ini. Walaupun sejumlah cast sudah diketahui, seperti Michael Pena, Chloe Grace Moretz, Ken Jeong, dan Rob Delaney.
Michael Pena yang akan berperan sebagai Terrance, dalam wawancara khususnya bersama THR mengatakan kalau dia sangat antusias dalam pengerjaan Tom & Jerry. Ia secara khusus memuji kinerja dari sang sutradara, Tim Story. “Banyak sutradara yang hebat sebagai sutradara film indie atau drama, tapi Tim adalah seorang sutradara film besar. Dia memang pantas mengerjakan film-film besar,” katanya.
Film live-action Tom & Jerry akan disutradarai oleh Tim Story dan diproduseri juga oleh dia sendiri bersama Sharla Sumpter Bridgett. Naskahnya ditulis oleh Katie Sillberman, April Prosser, dan Kevin Costello. Namun, hingga saat ini belum ada informasi terkait pemeran duo karakter dari Hanna-Barbera ini.
Discussion about this post