Michelle Yeoh Catat Sejarah di SAG Awards 2023

Michelle Yeoh sekali lagi mengantongi penghargaan internasional bergengsi menyusul dua kemenangan besarnya bulan lalu.

sag awards 2023 michelle yeoh

© Kevin Winter/Getty Images

Michelle Yeoh menjadi pemenang Aktris Terbaik Asia pertama di SAG Awards untuk ‘Everything Everywhere All at Once’.

 

Pada 27 Februari 2023, SAG Awards telah sukses menyelenggarakan upacara tahunan ke-29 yang digelar di Fairmont Century Plaza, Los Angeles.

Malam penghargaan tahunan ini merupakan malam yang spesial karena tercatatnya sejarah baru dengan kemenangan Michelle Yeoh sebagai Aktris dalam Peran Utama Terbaik untuk penampilannya di ‘Everything Everywhere All at Once‘. Berkat kemenangannya, Yeoh dinobatkan sebagai aktris Asia pertama yang membawa pulang penghargaan tertinggi.

Ini adalah kemenangan ketiganya tahun ini setelah memenangkan penghargaan Aktris Terbaik di National Board Review Awards dan Golden Globes.

“Saya pikir jika saya berbicara, hati saya akan meledak,” kata Yeoh yang emosional di atas panggung saat menerima penghargaannya. “SAG-AFTRA, untuk mendapatkan ini dari Anda yang mengerti apa artinya semua itu sampai di sini… Anda semua tahu, perjalanan roller coaster-nya, naik turunnya. Tapi yang terpenting kita tidak pernah menyerah. Saya berterima kasih… Ini bukan hanya untuk saya, ini untuk setiap perempuan yang mirip dengan saya.”

© Kevin Winter/Getty Images

Yeoh kemudian membalas Sally Field, “Anda mengatakan semua hal yang benar. Kami di sini karena kami mencintai apa yang kami lakukan dan kami tidak akan pernah berhenti melakukan ini karena kami sungguh-sungguh menyukainya. Tapi terima kasih telah memberi saya tempat duduk di meja karena banyak dari kita membutuhkan ini. Kami ingin terlihat; kami ingin didengar, dan malam ini, Anda telah menunjukkan kepada kami bahwa itu mungkin, dan saya berterima kasih, dan ibu saya akan selalu berterima kasih kepada Anda.

Yeoh merupakan wanita Asia kedua yang memenangkan penghargaan akting film setelah Yuh Jung Youn yang memenangkan Aktris Pendukung Terbaik berkat perannya sebagai Soon-ja dalam film ‘Minari’ (2020).

Tidak hanya Michelle Yeoh, ada beberapa aktor berdarah Asia lainnya yang menjadi nomine dan pemenang SAG Awards 2023, seperti Ke Huy Quan yang juga berperan sebagai lawan main Yeoh di ‘Everything Everywhere All at Once’. Dia menjadi pria Asia pertama yang memenangkan penghargaan Aktor Pendukung Pria Terbaik.

Sedangkan Stephanie Hsu dinominasikan untuk Aktris Pendukung Terbaik. Hong Chau dari ‘The Whale’ dinominasikan bersama Hsu, menandai pertama kalinya dalam sejarah SAG dua orang Asia dinominasikan dalam kategori yang sama.

Exit mobile version