Vespa hasil kolaborasi bersama Justin Bieber ini tampil eksklusif dan hanya tersedia terbatas.
Hai Cilers! Selain berita menghebohkan tentang konser Justin Bieber di Indonesia, kali ini ada hasil kolaborasi yang dilakukan Justin Bieber bersama Vespa untuk menghasilkan kendaraan yang tampil dengan penampilan menawan.
Justin Bieber x Vespa ini menggabungkan contemporary pop culture dan craftsmanship kulit dari Italia, yang tampil dalam warna all-white dengan detail api di sepanjang bagian body. Vespa tersebut akan tersedia dalam pilihan 50, 125, dan 150 cc serta dilengkapi dengan sarung tangan dan helm yang juga dalam edisi terbatas.
Kita semua tentu masih mengingat terkait foto paparazzi yang menampilkan Justin Bieber pada 10 tahun lalu, saat ia sedikit tidak bisa mengendarai dengan benar ketika berada di lalu lintas LA dengan Ducati Superbike 848 Evo.
Bieber berusia 18 tahun saat itu, dan jelas ia masih tidak tahu cara mengendarai sepeda motor karena siapa pun yang menjual kendaraan tersebut tidak membantunya untuk mengendarai dengan benar. Setelah kejadian memalukan itu, kini Justin Bieber hadir dengan kolaborasinya yang baru bersama Vespa, kendaraan roda dua yang tampil menawan.
Vespa hasil kolaborasi bersama Justin Bieber ini menampilkan grafis yang dirancang oleh Bieber sendiri dan diterapkan pada Vespa Sprint. Bieber mengubah segalanya menjadi putih, kecuali ban, mesin, dan knalpot whitewall 12 inci.
Lampu belakangnya juga berwarna merah dan ada tanda api berwarna abu-abu di bodi dan spatbor depan, dengan tulisan “Justin Bieber” di bagian bodinya. Kemitraan ini merupakan contoh terbaru dari kerja sama Vespa bersama merek global seperti, Giorgio Armani, Christian dior, Sean Wotherspoon untuk menciptakan skuter edisi khusus yang memukau.
“Pertama kali saya mengendarai Vespa adalah di suatu tempat di Eropa, mungkin London atau Paris. Saya hanya ingat ketika melihat Vespa dan berkata, ‘Saya ingin mengendarai salah satunya.’ Kemudian saya bersenang-senang, hanya angin yang menerpa rambut saya, dan saya merasakan kebebasan,” kata Justin Bieber.
“Tentu menyenangkan. Saya suka Vespa, dan bermitra dengan merek klasik seperti itu sangat keren. Mampu mengekspresikan diri, baik melalui seni, musik, visual, atau estetika, mampu menciptakan sesuatu dari ketiadaan; itu bagian dari diriku. Pada akhirnya, tujuan dalam menciptakan dan mendesain adalah selalu menempatkan keunikan kita sendiri pada berbagai hal,” lanjutnya.
Untuk saat ini, informasi terkait skuter Vespa x Justin Bieber masih belum diinfokan. Tapi, di tanggal 18 April mendatang, kamu harus bersiap-siap karena pada tanggal itu akan menjadi hari perilisan perdana dan hanya bisa dipesan melalui situs web Vespa.