Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Cineverse
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech
No Result
View All Result
Cineverse

Kate Winslet Akan Bintangi Seri Terbatas ‘Trust’ di HBO

Sang pemenang Oscar tidak berhenti menghibur para pecinta film.

Dwi Deani Danishya by Dwi Deani Danishya
July 1, 2022
in Hype, Series
What If

© EMI Records

Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Aktris papan atas Kate Winslet akan tampil di seri terbatas HBO berikutnya berdasarkan adaptasi sebuah buku terlaris.

 

Para penggemar aktris ikonik Hollywood Kate Winslet rasanya tidak perlu menunggu waktu lama untuk melihat aktingnya kembali. Setelah mucul di serial ‘Mare of Easttown’ di HBO, tampaknya Winslet akan kembali lagi untuk peran yang baru.

Berdasarkan novel terlaris, HBO akan memproduksi serial televisi terbatas yang diadaptasi dari buku berjudul Trust karya penulis Hernan Diaz. Adapun buku tersebut telah diterbitkan pada awal Mei tahun ini melalui perusahaan Riverhead Books.

Serial ini sedang dalam pengembangan oleh HBO, di mana mereka juga mencari penulis untuk mengadaptasi buku menjadi sebuah naskah layar. Selain menjadi bintang, Winslet juga berperan sebagai produser eksekutif serial ini, dengan Diaz yang juga akan menjadi produser eksekutif.

Buku Trust sendiri menceritakan tentang seorang pemodal kaya yang tidak puas dengan sebuah novel berdasarkan kehidupan dan penggambaran istrinya, jadi dia meminta seorang sekretaris untuk menulis memoarnya dan meluruskannya.

Di sisi lain, sang sekretaris merasa tidak nyaman dan menyadari bahwa ia sedang menulis ulang sejarah yang berbeda.

Diceritakan dalam empat sudut pandang dengan genre yang berbeda, Trust digambarkan seperti teka-teki naratif yang meragukan gagasan tentang kebenaran dan siapa yang dapat mendefinisikannya.

Di serial ‘Mare of Easttown’, Winslet mendapatkan banyak pujian atas perannya. Hal ini dibuktikan dengan skor 95% di Rotten Tomatoes bersama dengan peringkat penonton yang mencapai 94%.

‘Mare of Easttown’ juga meraih berbagai penghargaan seperti Primetime Emmy Award untuk kategori Outstanding Lead Actress in a Limited atau Anthology Series or Movie.

Winslet sebelumnya pernah menang dalam kategori yang sama pada 2011 untuk serial HBO berjudul ‘Mildred Pierce.’ Tidak sampai di situ, sang aktris telah dikenal dengan tujuh nominasi Oscar-nya, termasuk untuk film-film seperti ‘Titanic,’ ‘Iris,’ dan ‘Little Children.’

Dia memenangkan Oscar untuk aktris terbaik atas perannya dalam film ‘The Reader’ pada tahun 2009.

Selain ‘Trust’, Winslet akan memulai proses syuting untuk proyek mendatanya, ‘Lee’. Bersama Jude Law, keduanya akan memerankan sebuah cerita dari kisah nyata fotografer fashion yang berubah menjadi koresponden perang.

Karena seri terbatas ini masih dalam tahap pengembangan awal, detail casting dan pembuatan film lainnya masih belum diketahui.

Tags: HBOKate WinsletTrust
Dwi Deani Danishya

Dwi Deani Danishya

"To go wrong in one's own way is better than to go right in someone else's." - Fyodor Dostoevsky

Related Posts

The Princess

Wawancara Kontroversial Lady Diana Akan Muncul di ‘The Princess’

July 31, 2022
The Princess

Dokumenter ‘The Princess’ Ungkap Lady Diana dalam Perspektif Media

July 29, 2022
kate winslet

Aktris Peraih Oscar Kate Winslet Bintangi Serial HBO ‘The Palace’

July 28, 2022
harbour pascal

David Harbour & Pedro Pascal Masuk ke Serial Kriminal Baru

July 27, 2022

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cineverse

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Follow Us

  • Home
  • About Us
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik

  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • Home
  • Movies
  • Series
  • Reviews
  • Hype
  • About Us
  • More
    • Games
    • Hobby
    • Lifestyle
    • Tech

© 2020 - 2022 Cineverse - All Right Reserved

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In