‘Jujutsu Kaisen 0’ Capai Puncak Box Office di Tahun Baru

Angka-angka pendapatan ‘Jujutsu Kaisen 0’ seakan menjadi sebuah bukti bahwa film dari serial anime sangat menguntungkan bagi para kreator.

 

Tahun lalu menjadi waktu yang cukup menantang untuk peluncuran film. Beberapa kali COVID-19 sempat melonjak dan hal itu membuat sejumlah film memutuskan untuk memundurkan tanggal tayang. Di ujung tahun 2021, saat pandemi sudah mulai surut, beberapa film yang dinantikan para penggemar akhirnya meluncur.

Terjadi ledakan di beberapa negara, contohnya seperti di Amerika Serikat berkat ‘Spider-Man: No Way Home’. Tidak hanya itu, Jepang pun ikut menyusul keberhasilan waralaba Marvel tersebut dengan menayangkan ‘Jujutsu Kaisen 0’.

Dari penayangan di Jepang sendiri, ‘Jujutsu Kaisen 0’ berhasil mengantongi 7,7 miliyar yen, dan pendapatan tersebut masih terus meningkat.

© MAPPA

Tidak lama lagi, ‘Jujutsu Kaisen 0’ akan memulai debutnya di Eropa, Amerika Utara, dan Sebagian besar negara Asia. Melihat bagaimana besarnya fandom dari film garapan MAPPA ini, dapat ditaksir bahwa keuntungan yang akan didapatkan di akhir penayangan akan sangat fantastis. Jadi, jika distributor ingin membawa ‘Jujutsu Kaisen 0’ ke negara lain lebih awal, pasti bakal ditunggu-tunggu.

Dalam 2 minggu penayangan, ‘Jujutsu Kaisen 0’ mampu mengejar dua film anime yang sebelumnya tayang. Seperti ‘Evangelion 3.0+1.0: Thrice Upon a Time’ dan ‘Kimetsu no Yaiba the Movie: Mugen Train’.

© MAPPA

Angka-angka pendapatan ‘Jujutsu Kaisen 0’ seakan menjadi sebuah bukti bahwa film dari serial anime sangat menguntungkan bagi para creator. Selain menguntungkan dalam bidang pasar, film dari serial anime seringkali menjadi sebuah jembatan yang baik untuk menghubungkan musim ke musim.

Sebut saja film ‘Kimetsu no Yaiba the Movie: Mugen Train’ yang hingga kini masih menjadi film anime tersukses sepanjang masa. Dari film tersebut, arc Kyojuro Rengoku dapat disampaikan dengan baik tanpa terasa nanggung.

Begitu juga dengan ‘Jujutsu Kaisen 0’ yang lebih mendalami karakter teroris ulung Suguru Geto dan masa lalunya bersama Satoru Gojo. Dari sini pun kita akan dikenalkan dengan beberapa karakter pendukung yang nantinya akan ikut meramaikan musim ke 2. Peran Yuji sebagai tokoh utama akan digantikan oleh Okkotsu Yuta, murid yang pernah disinggung Gojo karena dianggap nyaris menyaingi kekuatannya.

Dengan begitu, maka sudah sewajarnya jika ‘Jujutsu Kaisen 0’ termasuk dalam salah satu film yang paling ditunggu di 2022.

Exit mobile version