Ini Kekuatan Sesungguhnya dari Star Lord

Kekuatan Star Lord tersembunyi cukup lama dalam Guardians of the Galaxy

star lord chris pratt

© Marvel Studios

Di bagian akhir Guardians of the Galaxy Vol. 1, Star Lord menampilkan kekuatan Celestial-nya dengan menahan energi destruktif dari Power Stone. Meski secara perlahan terkoyak saat menyentuh batu itu, Star Lord adalah satu-satunya yang bisa menahan kekuatan besar batu itu untuk waktu yang lama.

Peter Jason Quill alias Star Lord adalah salah satu dari Penjaga Galaksi, Peter yang berasal dari bumi merupakan manusia setengah alien.

Ibunya, Meredith Quill merupakan manusia bumi dan ayahnya adalah ras alien yang disebut dengan Celestial, ras alien yang disebut juga sebagai Space Gods merupakan makhluk kosmik yang memiliki kekuatan luar biasa dan menciptakan berbagai evolusi di seluruh alam semesta. Ayah Peter sendiri bernama Ego The Living Planet.

Peter ketika masih kecil diculik oleh Yondu Udonta untuk diantarkan kepada ayahnya tapi dibatalkan oleh Yondu setelah dia mengetahui rencana dari Ego. Peter kemudian dididik dan diasuh oleh Yondu sendiri untuk menjadi Ravager.

Ravager merupakan sindikat kriminal antarbintang yang melakukan banyak aktivitas pencurian, pembajakan dan perdagangan manusia. Terdiri dari hampir mencapai seratus faksi, di mana setiap faksi dipimpin oleh seorang kapten.

Berkat didikan Yondu, Peter menjadi mahir dalam mencuri, memiliki keahlian menembak yang sangat baik dan berkembang menjadi pilot yang ahli. Gaya bertarungnya yang unik terlihat saat Star Lord melawan Korath the Pursuer di planet Morag. Star Lord dengan refleks yang tangkas, bertempur melawan Korath sambil menembak dengan senjata ringan ganda khas Kree.

Setelah memutuskan untuk keluar dari Ravager, Peter banyak melakukan aksinya secara solo dan kemudian dikenal sebagai Star Lord.

Tapi di balik kemampuan tempurnya yang baik, Star Lord ternyata memiliki kemampuan tersembunyi. Setelah bergabung dengan Drax the Destroyer, Rocket Raccon, Groot dan Gamora dan menyebut diri mereka sebagai Guardians of the Galaxy. Mereka bertarung dengan Ronan the Accuser di bagian akhir Guardians of the Galaxy Vol. 1.

Selama pertempuran ini, Star Lord menampilkan kekuatan Celestial-nya dengan menahan energi destruktif dari Power Stone. Meski pun secara perlahan terkoyak saat menyentuh batu itu, Star Lord adalah satu-satunya yang bisa menahan kekuatan besar batu itu untuk waktu yang lama.

Dalam Guardians of the Galaxy Vol. 2, setelah Ego mengetahui kekuatan Peter, dia kemudian menemui Peter dan mengajaknya bergabung dengan rencananya. Tapi setelah mengetahui niat jahat ayahnya, Peter memutuskan untuk melawannya.

Selama dalam pertempuran itu dengan memanfaatkan kekuatan Celestial dalam dirinya, Peter belajar untuk memanipulasi energi kosmik seperti ayahnya. Bahkan kemudian dia juga belajar untuk memanipulasi molekuler, seperti yang ditunjukan dalam film tersebut Peter mengelilingi dirinya dengan batu sebagai perisai untuk menghadapi serangan Ego. Tapi setelah Ego terbunuh, maka secara otomatis Peter Quill pun kehilangan sumber kekuatannya.

Oleh karena bagaimana pun kekuatan Peter terkoneksi dengan Ego sebagai The Living Planet. Jika Ego tetap hidup, selain Peter mampu memiliki berbagai kekuatan tadi, dia juga mampu melakukan regenerasi dan bahkan hidup abadi seperti Ego. Tapi sekarang tampaknya Peter harus mengandalkan kekuatan manusianya dan kekuatan rekannya sesama Penjaga Galaksi untuk menangkal kekuatan jahat di galaksi.

Exit mobile version