Bagi kamu yang fanboy franchise game andalam Microsoft Xbox Halo, pastinya kamu pernah main dan bahkan menyukai rilisan semi remake dari game perdananya, Halo: Combat Evolved (2001), Halo: Combat Evolved Anniversary.
Yap dirilis di tahun 2011 di Xbox 360, rilisan game ini ketika dirilis sukses habis-habisan.
Pasalnya, tidak hanya serinya sukses membangkitkan nostalgia di masa-masa jaya itu, namun remake ini juga sukses menampilkan berbagai modifikasi sekaligus peningkatan di berbagai departemennya.
Selain tampilan visualnya yang jauh lebih HD, remake ini juga menyuguhkan fitur untuk main bareng (multiplayer) melalui layanan Xbox Live. Oh ya jangan lupakan juga dengan fitur Kinnect-nya yang mengagumkan itu.
Dengan kesuksesan yang diraih, tak heran jika remake ini dirilis ulang lagi di Xbox One di bulan November 2014 sebagai bagian dari Halo: The Master Chief Collection. Walau hal ini keren dan fantastis banget, tapi tentunya tidak demikian bagi kita-kita yang gamer PC.
Karena semenjak rilisan perdananya, Microsoft tidak merilis game-nya di PC. Well, kalau dipikir logika juga. Karena dari awal game Halo memang diperuntukkan bagi console dan bukan PC.
Tapi ada kabar gembira nih sekarang Chillers! Jadi pada tanggal 3 Maret 2020 lalu, seperti yang dilansir dari Engadget, Halo: Combat Evolved Anniversary akhirnya dirilis juga di PC. Dan game-nya bisa kita beli baik dari Steam atau Microsoft Store.
Tentunya versi PC ini juga akan mengalami peningkatan lagi seperti grafis 4K, key layout yang bisa kita kustomisasi sendiri dan bahakan nih, kita bisa gonta-ganti audio soundtrack antara soundtrack di game Halo CE orisinil dan yang ada di Anniversary.
Jadi bagi kamu yang fanboy banget sama si abang Master Chief, well, tunggu apalagi Chillers? Langsung beli!