Film Horor ‘Nope’ Karya Jordan Peele Gunakan Kamera IMAX

Film ini adalah film horor pertama yang menggunakan kamera ikonik 15/65mm untuk layar IMAX yang tentunya lebih besar.

 

Waktu perilisan film Jordan Peele tentang alien misterius yang bersembunyi, ‘Nope’ semakin dekat. Dalam prosesnya, Screen Rant memberikan pandangannya tentang desain film ini dengan IMAX-nya. Menurut Jordan Peele, film ‘Nope’ dari segi tematis dan visual, perlu menggunakan IMAX dalam pembuatannya. 

Dengan kamera canggih yang dimiliki IMAX, tentu film ini akan memberikan sebuah sensasi yang berbeda dari film-film lainnya, apalagi ini adalah film horor. Ketika Peele membuat cerita dan visi dari film ini, konsep yang terjadi membesar. Ia bahkan mengakui bahwa saat pembuatan film, ‘Nope’ menjadi project nya yang paling ambisius sejauh ini.

IMAX merilis behind the scenes dari film ‘Nope’ yang menunjukkan bagaimana para crew dan pemain film ini beradaptasi dalam menggunakan kamera IMAX. Cuplikan-cuplikan tersebut menunjukkan sebuah sinematik yang menakjubkan dari film. Dalam video tersebut juga ditunjukkan bagaimana kamera IMAX yang ramping dipasang pada helikopter saat mengambil gambar di ketinggian untuk sebuah gurun dan debu-debu di lokasi Santa Clarita yang mereka buat.  

Film ini dianggap sebagai epik horor dengan fiksi ilmiah yang penuh aksi dan menegangkan lebih dari film sebelumnya, ‘Get Out’ dan ‘Us’. Untuk mengabadikannya Peele meminta sinematografer ahli, Hoyte van Hoytema untuk melakukannya. Hoytema telah bergabung dalam beberapa project dengan Christopher Nolan. Dari trailer yang dibagikan juga terlihat bagaimana pandangan yang luas dalam film, dengan objek menakjubkan, termasuk pesawat luar angkasa. 

© Universal Pictures

“Saat Anda syuting di IMAX, Anda baru tahu bahwa Anda sedang melakukan sesuatu yang spesial secara sinematik. Gambarnya begitu luar biasa sehingga Anda merasa seperti berada di sana. Saya ingin imersi, kekaguman, ketakutan, dan keajaiban yang kita semua miliki saat kita masih anak-anak.” ujar Peele. 

Dalam bidikan yang dilakukan Hoytema, Peele mengungkapkan bahwa bidikan tersebut membuat cerita yang ia tahan karena cukup beresiko, menjadi mungkin dilakukan. Ia memuji Hoytema atas apa yang dilakukannya dengan mengatakan bahwa ia adalah dalang dari film-film favoritnya. 

Bergabung dengan Peele dalam project ini, Hoytema mengatakan bahwa ini adalah sesuatu yang menyenangkan. “Itu adalah perjalanan yang sangat menggembirakan. Selalu kreatif dan menyenangkan, tidak pernah takut dan selalu mendorong. Dalam lingkup apa yang bisa kami lakukan, ini dibuat untuk layar lebar. Kami mengambil gambar di kamera IMAX, dan kami tidak malu untuk melakukan banyak hal. hal-hal ekstrim atau gila dengan kamera-kamera itu.” ungkapnya.

‘Nope’ ditulis dan disutradarai oleh Jordan Peele dan dibintangi Daniel Kaluuya, Keke Palmer, Steven Yeun, Brandon Perea, Barbie Ferreira dan lainnya. Film ini akan dirilis di bioskop tahun ini, dan belum ada tanggal tepat perilisannya di Indonesia. 

Exit mobile version