Fast X Salip Guardians of the Galaxy Vol. 3 di Box Office

Guardians of the Galaxy Vol. 3 turun ke posisi runner-up dengan pemasukan 32 juta dolar AS

fast x

© Universal Pictures

Fast X memperoleh 67,5 juta dolar AS untuk merajai box office minggu ini mengalahkan Guardians of the Galaxy Vol. 3 yang memperoleh pemasukan 32 juta dolar AS.

Memasuki minggu pertamanya, Fast X, mendapatkan pemasukan yang lumayan. Setelah memperoleh 28 juta dolar AS pada hari Jumat (termasuk 7,5 juta dolar AS dari pratinjau hari Kamis), Fast X berpacu menuju akhir pekan pembukaan dengan pemasukan 67,5 juta dolar AS, debut terendah untuk waralaba ini sejak The Fast and the Furious: Tokyo Drift tahun 2006, dan hanya sedikit di atas spin-off judul Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw yang memperoleh 60 juta dolar AS.

Hasil debut 67,5 juta dolar AS menempatkan Fast X tepat di belakang 70 juta dolar AS yang diperoleh F9 beberapa tahun lalu, meskipun film itu dibuka selama puncak pandemi. Waralaba ini memperoleh hasil signifikan di Furious 7 tahun 2015, yang menghasilkan akhir pekan pembukaan sebesar 147 juta dolar AS. Secara keseluruhan, Furious 7 menghasilkan 1,5 miliar dolar AS di seluruh dunia, dengan biaya produksi sebesar 190 juta dolar AS, yang meningkat setelah bintangnya Paul Walker meninggal secara tragis di tengah produksi. Fast X memiliki drama nya sendiri di balik layar, sang sutradara Justin Lin berhenti syuting selama seminggu — yang meningkatkan anggaran menjadi 340 juta dolar AS, dan ini merupakan biaya produksi tertinggi di sepanjang sejarah waralaba yang sudah berjalan satu decade penuh ini.

Sutradara Louis Leterrier yang ditunjuk untuk menggantikan Justin Lin, tampaknya telah membawakan film yang makin aneh saja seiring berkembangnya seri film ini. Serial ini terkenal karena plot twist dan set-piece aksi yang semakin tidak masuk akal. Fast X saat ini duduk di skor “rotten” 54% pada Rotten Tomatoes, dan mendapatkan rating B + pada CinemaScore.

© Marvel Studios

Meluncur ke posisi kedua setelah dua akhir pekan di puncak tangga adalah Guardians of the Galaxy Vol. 3 dengan pemasukan 32 juta dolar AS, turun hanya 47% dari akhir pekan kedua. Guardians of the Galaxy Vol. 3 memiliki debut yang mengecewakan di Amerika Serikat, tetapi bisa bertahan di akhir pekan kedua, hal tersebut merupakan hal terkuat dalam sejarah Marvel Cinematic Universe. Total pemutaran domestik film saat ini mencapai 266 juta dolar AS. Secara global, part 3 film ini telah menghasilkan 660 juta dolar AS, menempatkannya sekitar 100 juta dolar AS di belakang Guardians of the Galaxy Vol. 1, dan sekitar 200 juta dolar AS di belakang Guardians of the Galaxy Vol. 2.

Di urutan ketiga, The Super Mario Bros. Movie menambah hanya di bawah 10 juta dolar AS, membawa pemasukan domestiknya menjadi sekitar 550 juta dolar AS. Secara global, mega-hit ini telah meraup 1,248 miliar dolar AS, menyalip Incredibles 2 untuk menjadi film animasi terbesar ketiga sepanjang masa. Super Mario Bros tetap menjadi hit terbesar tahun ini baik di domestik maupun internasional. Tempat keempat ditempati oleh Book Club: The Next Chapter, yang menghasilkan 3 juta dollar AS akhir pekan ini, setelah debut dengan 6,7 juta dolar AS akhir pekan lalu. Drama komedi ini telah menghasilkan total 13 juta dollar AS di seluruh dunia sejauh ini, jauh dari pemasukan global 100 juta dolar AS lebih yang Book Club pertama yang rilis pada tahun 2018. Melengkapi lima besar akhir pekan ini adalah hit horor Evil Dead Rise, yang menambahkan 2,4 juta dolar AS, menjadikan total pemasukan domestiknya di bawah 65 juta dolar AS.

Exit mobile version