Chris Hemsworth mengumumkan melalui Twitter bahwa syuting ‘Furiosa’ telah dimulai.
Chris Hemsworth, yang akan berperan sebagai penjahat utama, melalui Twitter-nya mengumumkan bahwa film prekuel ‘Furiosa’ telah mulai syuting.
Setelah penundaan syuting karena Covid-19, prekuel dari ‘Mad Max: Fury Road‘ yang semula dijadwalkan rilis Juni 2023 harus dimundurkan ke Mei 2024.
Dibintangi oleh Anya Taylor-Joy sebagai versi muda dari karakter Charlize Theron, Imperator Furiosa, film ini akan mengikuti kisah sang protagonis sebelum hari-harinya menjadi seorang kapten perang.
Bersama dengan Hemsworth, Tom Burke dan Angus Sampson juga akan hadir di film ini sebagai pemeran.
Nathan Jones akan kembali sebagai putra bungsu penjahat utama film, Immortan Joe (Hugh Keays-Byrne) Rictus Erectus, yang juga muncul di ‘Mad Max: Fury Road’.
A new journey in the Mad Max saga begins #FURIOSA pic.twitter.com/nhxqRXB73z
— Chris Hemsworth (@chrishemsworth) June 1, 2022
Theron telah mengonfirmasi bahwa dirinya tak akan muncul di film ini. Ia menyatakan kesedihannya karena tidak diminta kembali.
“Saya sangat menyukai karakter itu, dan saya sangat bersyukur bahwa saya memiliki peran kecil dalam menciptakannya,” kata Theron kepada The Hollywood Reporter (06/07/2020).
“Dia (Furiosa) akan selamanya menjadi seseorang yang saya pikirkan dan renungkan dengan penuh kasih.”
‘Furiosa’ akan menjadi kisah asal muasal Imperator Furiosa. Sementara detail plotnya belum diungkap, Georger Miller telah mengindikasikan bahwa film ini akan menjadi sebuah saga.
“Saya akan memberi tahu Anda bagaimana kelanjutannya ketika sudah selesai, tetapi ini telah dimulai dengan awal yang indah,” ungkap Miller kepada Deadline dikutip dari Comicbook (17/05).
“Yang bisa saya katakan tentang kegembiraan saya melakukannya (syuting Furiosa) adalah ini benar-benar mengasyikkan.”
“Meskipun ini dari dunia Fury Road, ini memiliki banyak perbedaan yang telah kita bicarakan. Sekali lagi, ini familiar dengan cara yang unik,”
Miller mengatakan bahwa ‘Furiosa’ memiliki perbedaan dari rentang waktu. ‘Mad Max: Fury Road’ terjadi selama tiga hari dua malam, sedangkan prekuel ini berlangsung selama 15 tahun.
Sementara spin-off ini akan rilis Mei 2024, film kelima ‘Mad Max’ juga sedang dalam pengerjaan dengan sub judul “Wasteland” dengan Tom Hardy mengulangi perannya.