Brad Pitt Akan Kemudikan Mobil F1 dalam Film Terbarunya

Film bertema Formula 1 ini akan menggunakan teknologi yang dipakai di Top Gun: Maverick

brad pitt

© Paramount Pictures

Sutradara Top Gun: Maverick, Joseph Kosinski akan menyutradarai film yang belum mempunyai judul resmi tersebut dan bekerja sama dengan Jerry Bruckheimer.

Sutradara yang satu ini rupanya tak bisa melepaskan diri dari film berbau kecepatan. Joseph Kosinski, yang juga merupakan sutradara Top Gun: Maverick, akan membesut film tentang Formula 1 yang akan dibintangi Brad Pitt sebagai pensiunan pembalap yang akan kembali membalap untuk yang terakhir kalinya.

Joseph Kosinski akan bekerja sama dengan Jerry Bruckheimer dalam film yang terdengar seperti film balapan paling akurat sepanjang masa. Dan untuk mencapai ini, mereka bahkan membentuk tim balap yang akan syuting di trek untuk paruh terakhir musim F1 2023, dengan Brad Pitt akan mengendarai mobil balap F1 yang sebenarnya di depan kamera.

Bruckheimer dan Kosinski bersatu kembali setelah bekerja sama di Top Gun: Maverick dengan pendapatan luar biasa, dan kini akan merekam cuplikan di setiap balapan dari Grand Prix Inggris di Silverstone, hingga akhir musim. Mobil yang akan dikendarai Brad Pitt nantinya akan dirancang oleh Mercedes, konstruktor yang memenangkan tujuh kejuaraan dunia Formula 1 antara 2014 dan 2020.

Teknologi Top Gun: Maverick ini akan digunakan dalam film tersebut

Tim Kosinski menggunakan teknologi dan pelajaran yang mereka ambil selama pembuatan film di dalam kokpit jet tempur dalam Top Gun: Maverick, yaitu teknologi terkini yang selama ini telah berkembang selama 18 bulan. Digambarkan sebagai “kamera 6K terkecil yang dapat dipindahkan”, yang akan memungkinkan sutradara untuk menangkap rekaman yang sangat mendalam dari dalam kokpit mobil balap, yang mampu melaju dengan kecepatan hingga 225 mil per jam. Ini seharusnya berarti banyak cuplikan menakjubkan dari Pitt di belakang kemudi.

Film ini akan mengajak ikon balap Formula Satu Lewis Hamilton sebagai konsultan, dan dia juga akan menjadi produser film tersebut bersama Jerry Bruckheimer Films dan perusahaan produksi milik Brad Pitt, Plan B. Damson Idris akan menjadi penulis bersama oleh Ehren Kruger, yang dinominasikan Oscar bersama Kosinski untuk skenario yang mereka kerjakan di Top Gun: Maverick.

Berbicara tentang proyek tersebut, Hamilton mengatakan: “Saya memiliki harapan yang sangat tinggi untuk itu. Saya tahu kami akan membuat film balap terbaik yang pernah ada, baik secara visual, dan kami akan bekerja untuk memastikan kami menarik hati sanubari semua penggemar itu.

Exit mobile version