Apakah sebenarnya arti dari The Ballad of Songbirds and Snakes?
The Ballad of Songbirds and Snakes adalah prekuel dari Hunger Games menceritakan kisah masa
muda dari Presiden Coriolanus Snow.
Snow dalam trilogi Hunger Games adalah diktator kejam dan haus darah dan menghalalkan semua cara agar tetap berkuasa.
Prekuel ini mengikuti perjalanan hidup Snow dari mulai pemuda sederhana yang jatuh cinta kepada seorang perempuan muda yang mempunyai suara indah bernama Lucy Gray Baird. Lucy kemudian terpilih menjadi tribute mewakili distriknya, Distrik 12 dalam Hunger Games ke-10.
Prekuel ini mengambil garis waktu 64 tahun sebelum Katniss Everdeen terpilih sebagai tribute dari
Distrik 12 menggantikan adiknya.
Di film The Ballad of Songbirds and Snakes, kita akan mengikuti perkembangan dan perubahan dari
karkter Snow yang akhirnya menjadi antagonis dalam trilogi Hunger Games.
Lantas apakah arti dari The Ballad of Songbirds and Snakes?
Lucy Gray Baird secara tematis adalah Songbirds itu sendiri yang tidak sekedar mempunyai suara indah dan pandai menyanyi dan menghibur, dia juga simbol dari perwujudan akan keindahan, kebebasan dan kepolosan.
Lucy Gray, meski asalnya dari Distrik 12, tapi sebenarnya dia adalah bagian dari apa yang disebut
dengan The Covey. Mereka ini adalah penduduk nomaden yang berpindah-pindah tempat dan mata
pencaharian utamanya adalah menjadi penghibur keliling.
Secara filosofis, mereka hidup tidak terikat dan bebas, netral dan tidak memihak. Hal ini selaras dengan Lucy Gray sebagai perwujudan Songbirds itu yang terbang di atas angin dan terlepas dari bumi dan keprihatinannya.
Sebaliknya Snakes adalah segala hal yang kontras dengan apa yang dimiliki oleh Songbirds, Snakes
adalah binatang melata yang merayap di bumi, di atas permukaan tanah. Sering kali Snakes menjadi
simbol makhluk yang culas atau licik.
Snow adalah simbol dari ular itu sendiri, jika Lucy Gray lebih menyukai kebebasan, Snow lebih suka pada ketertiban, disiplin dan keteraturan serta membenci kekacauan. Seperti halnya ular, dia senang menyerang saat ada yang memprovokasinya.
Snow kemudian berkembang menjadi pribadi yang menyukai kekerasan demi mempertahankan
ketertiban, dia layaknya ular berbisa dan menghalakan segala hal demi mendapatkan apa yang dia
inginkan.
Terlepas dari cinta dan kasih sayang di antara Snow dan Lucy, keduanya memiliki karakter yang amat kontras.
The Hunger Games: Ballad of Songbirds and Snakes adalah deskripsi tentang perjalanan hidup dua karakter utamanya dan tentang kisah cinta mereka yang tragis.