Tak dipungkiri bahwa yang membuat film solo perdana musuh bebuyutan Batman, Joker (2019), begitu sukses, adalah performa brilian dari pemeran Arthur Fleck aka Joker, Joaquin Phoenix.
Nah berdasarkan fakta tersebut, tak heran jika kemudian banyak fans yang ingin agar Phoenix bisa kembali memerankan Joker di sekuel-sekuel nya.
Tapi terlepas banyak yang menginginkan demikian, sayangnya Phoenix dan juga sutradara Todd Phillips, kerap mengatakan kalau film psikologi thriller ini dari awal, memang hanya direncanakan sebagai satu film saja.
Namun di saat yang sama, melihat perolehan box-office filmnya yang mencapai $1.074 miliyar, tak heran jika banyak fans yang yakin, satu atau dengan cara lain, pihak warner Bros pasti akan mengusahakan agar sekuel Joker akan diproduksi.
Dan sepertinya nih memang demikian adanya Chillers. Jadi melansir MovieWeb, Warner Bros kini sedang alot-alot nya melobi aktor super introvert ini untuk bisa balik memerankan si pangeran kriminal Gotham-nya di dua sekuel filmnya.
Ya kamu gak salah baca chillers. Warner Bros rencananya akan memproduksi langsung 2 sekuel alias: Joker 2 dan Joker 3. Ini artinya, Warner Bros kini menginginkan agar filmnya menjadi sebuah trilogi.
Nah agar memancing sang aktor untuk balik, WB tak tanggung-tanggung langsung menawarkan Phoenix gaji sebesar $50 juta untuk kembali ke kedua film tersebut. Lebih jauhnya, WB bahkan sudah memberikan perkiraan jadwal rilis kedua filmnya: 2022 dan 2024.
Dan sepertinya nih, keinginan WB itu bisa terkabulkan nantinya Chillers. Karena masih menurut kabar yang sama, Phoenix sendiri bahkan sudah merubah pikirannya.
Spesifiknya, aktor 45 tahun ini, kini juga malah ingin balik memerankan karakter yang memberikannya piala Oscar aktor terbaik di perhelatan Academy Awards awal 2020 lalu. Well, ya sudah kalau sudah begini, tunggu apalagi bukan?
Namun apakah memang rencana WB ini akan terlaksana? Dan apakah Chillers sendiri juga ingin menyaksikan kedua sekuel-nya?
Editor: Juventus Wisnu