8 Serial Drama Tersukses Lee Do-hyun Sebelum Main di Exhuma

Serial The Glory dan Hotel Del Luna menjadi penampilan Lee Do Hyun paling epik

8 serial drama tersukses lee do hyun sebelum main di exhuma

© Netflix

Exhuma menjadi debut layar lebar Lee Do-hyun yang selama ini membintangi banyak serial drama seperti The Glory dan The Good Bad Mother.

Aktor muda asal Korea Selatan ini telah membintangi banyak serial terkenal di Korea Selatan. Dengan bakat akting yang luar biasa, Lee Do-hyun untuk pertama kalinya dipercaya untuk membintangi film Exhuma (2024) bersama aktor papan atas seperti Choi Min-sik dan Yoo Hae-jin. Penampilannya mendapatkan banyak pujian dari berbagai kritikus film.

Sebelum membintangi Exhuma yang saat ini masih tayang, kita sedikit flashback melihat serial Drama Korea yang pernah dibintangi Lee Do-hyun. Penasaran? Ini 8 serial Drama Korea di mana Lee Do-hyun banyak berperan (bukan sebagai bintang tamu), antara lain:

Sweet Home

© Netflix

Sweet Home (2020) merupakan serial Drama Korea yang diperankan oleh Lee Do Hyun sebagai Lee Eun Hyuk. Tayang di Netflix sebanyak 10 episode, serial ini diadaptasi dari platform komik terkenal Webtoon yang rilis pada tahun 2017. Serial yang digarap oleh Lee Eung Bok menjadi perhatian publik, karena menghabiskan dana sebesar 2,4 juta dolar AS.

Serial ini mengisahkan seorang siswa SMA yang hobinya suka menyendiri. Suatu ketika, anak itu dihadapkan dengan fenomena misterius dan semua orang di sekitar mereka berubah menjadi monster, termasuk dirinya yang nyaris menjadi monster.

The Good Bad Mother

© Netflix

The Good Bad Mother (2023) merupakan serial Drama Korea yang terbaru. Lee Do Hyun berperan sebagai Choi Kang Ho seorang Jaksa yang berkarakter dingin disebabkan didikan dari sang Ibu yang bersifat keras. Serial ini tayang di Netflix sebanyak 14 episode.

Mengisahkan Choi Kang Ho yang berprofesi sebagai Jaksa terjalin hubungan tidak erat dengan sang Ibu. Saat itu, Kang Ho pulang ke kampung halamannya dan sang Ibu mengidap Alzheimer. Untuk mengembalikan ingatan sang Ibu, Kang Ho bertingkah seperti anak kecil. Perlahan, ingatan Sang Ibu kembali pulih dan kembali menjadi sosok Ibu berwatak keras.

The Glory

© Netflix

The Glory (2022) merupakan drama yang diperankan oleh Lee Do Hyun yang berperan sebagai Jo Yeo Jeong. Serial yang tayang di Netflix sebanyak 16 episode ini mencuri perhatian para pecinta Drama Korea. Karena, alur cerita dari serial tersebut mengangkat kasus perundungan siswa tahun 2006 yang terjadi di Cheongju, Chungcheong Utara.

Mengisahkan pertemuan Jo Yeo Jeong dan Moon Dong Eun untuk membantu Dong Eun melakukan balas dendam terhadap pelaku perundungan di masa lalu. Berfokus pada alur cerita Moon Dong Eun yang kembali bangkit dalam luka masa lalu untuk membalas dendam terhadap orang yang bertindak semena-mena dengannya.

Melancholia Youth of May

© Netflix

Melancholia Youth of May (2021) merupakan serial Drama Korea yang dibintangi oleh Lee Do Hyun yang berperan sebagai Baek Seung Yoo, seorang siswa di SMA Asung yang pintar mengerjakan soal Matematika dengan cara tercepat. Film yang mengangkat isu romansa antara guru dan murid ini tayang di Netflix sebanyak 16 episode.

Mengisahkan terjadinya sebuah skandal palsu yang melibatkan Baek Seung Yoo dan guru Matematikanya mulai mengubah hidup mereka. Selang beberapa tahun kemudian, saat Baek Seung Yoo dewasa pindah profesi sebagai guru disekolahnya dulu, Seung Yoo bertemu kembali dan menjalin hubungan asmara dengannya.

18 Again

© Netflix

18 Again (2020) merupakan serial Drama Korea yang dibintangi oleh Lee Do Hyun, setelah berkali-kali membintangi berbagai serial sebagai cameo. Dalam serial ini, Lee Do Hyun berperan sebagai Dae-young, seorang remaja berusia 18 tahun yang menyamar sebagai anak dari sahabatnya Go Deok-jin. Serial ini tayang di Netflix dengan jumlah episode sebanyak 16 episode.

Menceritakan Ho Dae Young untuk kembali ke usia 18 tahun. Saat menjelma menjadi remaja 18 tahun, Ho Dae Young mengubah namanya menjadi Ko Woo Young yang merupakan seorang siswa terpopuler dikarenakan memiliki sifat yang baik hati. Karena perannya, membuat Lee Do Hyun dijuluki sebagai Papah Muda oleh para penggemarnya.

Hotel Del Luna

© Netflix

Hotel Del Luna (2019) merupakan serial Drama Korea yang membuat nama Lee Do Hyun semakin membumi dikarenakan perannya sebagai prajurit elit era Goguryeo bernama Chung Myung. Aktingnya sangat menakjubkan, serta superkarismatik. Serial yang berkolaborasi dengan artis UI ini tayang di Netflix dan Viu sebanyak 16 episode.

Mengisahkan pemilik hotel di Myeongdong bernama Jang Man Wol yang memiliki dosa besar pada satu milenium lalu. Hukumannya membuat dia harus mengurus hotel melayani orang mati. Bertemu dengan Goo Chan Sung untuk menjadi asisten manajer di sebuah perusahaan multinasional. Ia berakhir di Hotel Del Luna karena perjanjian sang ayah dan Jang Man Wol.

Clean with Passion for Now

© Netflix

Clean with Passion for Now (2019) merupakan serial Drama Korea yang dibintangi oleh Lee Do Hyun untuk berperan sebagai Gil Oh Dol, adik dari Gil Oh Sol yang diperankan oleh Kim Yoo Jung. Meskipun aslinya lebih tua dari Lee Do Hyun, namun dia dapat memerankan sosok adik yang menggemaskan. Serial ini tayang di Netflix dan Vidio sebanyak 16 episode.

Mengisahkan seorang pria yang merupakan pemilik perusahaan kebersihan yang mempunyai penyakit Mysophobia atau dikenal sebagai penyakit yang takut pada kotoran dan kuman. Lalu seorang karyawan wanita yang mempunyai kepribadian ceria ini membantunya untuk menghadapi phobia tersebut, mereka pun terlibat kisah cinta yang manis.

Still 17

© Netflix

Still 17 (2018) merupakan serial Drama Korea yang dibintangi oleh Lee Do Hyun untuk berperan sebagai Dong Hae-bum, merupakan siswa SMA Taesan. Meskipun hanya sebagai cameo, penampilan Lee Do Hyun sangat epik di serial tersebut, disebabkan dia memainkan adegan dansa romantis, namun dapat mencuri perhatian para penikmat Drama Korea saat itu.

Serial terbanyak yang menayangkan sebanyak 32 episode ini mengisahkan Gong Woo-jin pria lajang berusia 30 tahun yang berprofesi sebagai desainer memiliki trauma untuk menjalani hubungan dengan orang lain. Lalu, dia bertemu dengan Woo Seo-ri yang 13 tahun lalu koma dan bertambah usia menjadi 30 tahun. Tetapi kelakuannya sama seperti umur 17 tahun.

Exit mobile version