Final episode di ‘Stranger Things’ season 4 telah datang, ini pertanyaan yang tertinggal seperti asal mula Upside Down, Vecna, dan lain-lain. Apa yang akan terjadi di season 5 nantinya?
Perjalanan anak-anak Hawkins dalam melawan Vecna kembali dalam 2 episode terakhir ‘Stranger Things’ season 4 yang baru dirilis di Netflix. Bahkan setelah jerih payah, semua rencana, dan perjuangan, penggemar masih harus menunggu season ke 5 untuk melihat apakah mereka akan menang atau tidak.
Setidaknya, banyak pertanyaan yang terjawab di akhir season 4 ini, seperti asal mula Upside Down, Vecna, dan lain-lain. Tapi masih banyak yang bertanya-tanya tentang apa yang akan terjadi dengan akhir serial ini. Jadi, inilah pertanyaan yang perlu dijawab di season 5.
1. Apa yang Akan Terjadi pada Hawkins?
Akhir musim 4 mengungkapkan bahwa Vecna/Henry/One berhasil membawa kehancuran ke kota Hawkins, seperti penglihatan yang ia berikan kepada Nancy (Natalie Dryer). Banyak yang kehilangan tempat tinggalnya, dan pergi meninggalkan kota itu. Tapi apa yang akan benar-benar terjadi dengan Hawkins? Akankah Hawkins benar-benar hancur? Apakah Eleven (Millie Bobby Brown) dan gengnya dapat menyelamatkan kota?
2. Akankah Nama Eddie yang Dikenal Sebagai Pemimpin Sekte dan Penyebab Kehancuran Akan Bersih?
Sepanjang musim, penduduk Hawkins berpikir bahwa Eddie (Joseph Quinn) merupakan dalang di balik kasus pembunuhan Chrissy (Grace Van Dien), Fred (Logan Riley Bruner), dan Patrick (Myles Truitt). Mereka mengira itu adalah ulah sekte pemuja setan yang dipimpin oleh Eddie.
Adegan mengharukan pun muncul saat Dustin (Gaten Matarazzo) menyampaikan berita duka kepada Wayne Munson (Joel Stoffer). Bukan hanya rasa kehilangan keponakannya, Wayne juga sangat menyayangkan semua pelecehan yang diberikan kepada Eddie. Mereka tak benar-benar mengenalnya dan hanya menganggapnya sebagai pembunuh berantai. Tapi apakah pahlawan kita akan mendapatkan gelar yang sebenarrnya? apakah nama keluarga Munson akan bersih?
3. Apa yang Terjadi dengan Dr. Owens?
Saat terakhir kita melihatnya, Dr. Owens (Paul Reiser) masih hidup dan terborgol dalam Project Nina, dan di tangkap oleh Kolonel Sullivan (Sherman Augustus) dan anak buahnya. Melihat betapa bengisnya penyergapan Sullivan, mungkin saja Dr. Owens mengalami nasib yang sama dengan Dr. Brenner (Matthew Modine).
Tapi, masih ada harapan kecil bahwa Dr. Owens masih hidup, meskipun dalam tahanan Sullivan. Akankah dia dapat kembali ke Hawkins dan melihat El dan gengnya menggagalkan rencana Vecna?
4. Apakah Sullivan Akan Menemukan El?
Bahkan jika Dr. Owens menolak untuk membeberkan lokasi El, Sullivan masih mempunyai peluang untuk menemukannya. Mungkin dia dan anak buahnya sedang mengarah ke Hawkins untuk mencari El.
Dengan Sullivan yang menyalahkan El atas apa yang telah terjadi terkait dengan Upside Down, apa yang akan ia lakukan saat ia bertemu El? setelah jarak yang menjadi pemisah antara geng Hawkins untuk bersama, kemungkinan Sullivan lah yang akan menjadi penghalang bagi mereka untuk menyelamatkan dunia.
5. Akankan Nancy dan Steve Kembali Bersama?
Setelah pertanyaan-pertanyaan berat, mari beralih ke aspek yang lebih ringan. Kita mendapatkan adegan Steve (Joe Keery) yang menyatakan bahwa dia berubah menjadi orang yang lebih baik berkat Nancy. Seperti yang dikatakan Nancy sendiri kepada Jonathan (Charlie Heaton), Steve telah menjadi dewasa sejak peristiwa di season 1.
Steve bukan lagi anak populer yang angkuh seperti dulu. Dia bahkan telah dengan jelas memberikan tanda-tanda perasaannya kepada Nancy. Dengan Jonathan yang berulang kali bohong tentang mengapa dia menjaga jarak dengan Nancy, apakah Nancy akan berubah pikiran dan kembali bersama Steve?
6. Apakah Ada Kesempatan untuk Robin dan Vickie?
Ketika season 4 volume 2 dimulai, Robin (Maya Hawke) melihat teman satu band-nya, Vicky (Amybeth McNulty), bersama pacarnya. Melihat hal itu, dia pun pasrah dan menyangka bahwa cintanya tidak akan terbalas.
Setelah kehancuran Hawkins, kedua gadis itu dipersatukan di penampungan sambil membuat sandwich. Mereka mengobrol dan kita mengetahui bahwa Vickie sudah tidak bersama pacarnya lagi dan dengan nervous mengatakan hal itu kepada Robin. Dengan Vicky yang sedang lajang, apakah hubungan mereka akan berkembang di season 5?
7. Apakah Will Jatuh Cinta dengan Mike?
Selama seri berjalan, seksualitas Will (Noah Schnapp) telah menjadi topik diskusi para penggemar. Tetapi sejauh ini belum ada kejelasan tentang identitas gender atau minat romantisnya. Para penggemar hanya mengingat saat beberapa komentar dari Joyce di season 1 tentang ayah Will yang memanggilnya “homo”. Namun, selama dua episode terakhir ini, segalanya tampak menjadi sedikit lebih jelas.
Will selalu berkata bahwa dirinya berbeda. Setiap dia membicarakan tentang perasaan El kepada Mike (Finn Wolfhard), hatinya serasa ikut merasakannya, hingga di suatu titik saat dia berbalik untuk menangis. Adegan Will benar-benar tidak terlihat hanya seperti teman lama yang merindukan temannya. Apakah Will di season 5 akhirnya mengkonfirmasi apa yang selalu dicurigai penggemar tentang seksualitasnya?