Vidio Original Series Virgin Mom 2, Amanda Rawles dan Al Ghazali jadi orang tua muda!
Penayangan season pertama Vidio Original Series Virgin Mom sukses besar. Series yang dibintangi oleh dua aktor muda, Amanda Rawles dan Al Ghazali ini berhasil mendapatkan sambutan hangat dari para penonton Indonesia dan sudah ditonton lebih dari 11 juta kali.
Menyambut antusiasme para penonton, Vidio dan Sky Films sepakat untuk menghadirkan
season 2 dari original series favorit ini.
Pada tanggal 11 Agustus 2023 mendatang, para penggemar dapat menyaksikan kembali kisah cinta Naya (Amanda Rawles) dan Dafa (Al Ghazali), serta perjuangan mereka untuk menggapai cita-cita, mempertahankan cinta, hingga memperjuangkan keutuhan keluarga.
Apa saja yang membuat Virgin Mom 2 layak ditonton? Mari kita simak!
Amanda Rawles Mendadak Jadi “Ibu Muda”
Perjuangan terbesar dari seorang perempuan setelah mengandung & melahirkan adalah menjadi seorang ibu. Tidak sedikit mimpi yang harus ditunda atau bahkan ditinggalkan karena kepentingan anak. Apalagi jika menjadi Ibu di usia muda, semakin banyak pula tantangan yang harus dihadapi.
Hal ini juga dialami oleh Naya. Setelah Ia melahirkan Lily (Emily Anne Porcella), anak biologis dari Rianti (Marcella Zalianty), yang menumbuhkan rasa sayang dan insting keibuan dalam dirinya. Naya pun menempatkan Lily sebagai prioritas hidupnya, bahkan diatas bulutangkis, yang merupakan cita-citanya.
Di tengah perjuangan Naya & keluarga merawat dan membesarkan Lily, Rianti malah kembali dan tak segan meminta hak asuh. Tidak rela Lily diambil begitu saja darinya, Naya pun berjuang untuk mempertahankan anak yang sangat ia sayangi itu.
Ketika Cita-Cita, Cinta, dan Keluarga Harus Diperjuangkan
Kisah cinta Naya dan Dafa yang sudah terjalin sejak season pertama, akan semakin serius di Virgin Mom 2. Dafa mengungkapkan kepada Naya bahwa ialah teman hidup yang tepat untuk dirinya.
Menjelang menapaki jenjang hubungan yang lebih serius, hubungan Naya dan Dafa malah diguncang oleh hadirnya orang ketiga. Menghadapkan keduanya pada posisi sulit, yang membuat mereka harus memilih untuk mempertahankan cinta atau memperjuangkan cita-cita. Kira-kira mampukah Naya dan Dafa bertahan sampai ke jenjang pernikahan?
Pemain Baru Yang Bikin Makin Seru
Selain Amanda Rawles dan Al Ghazali, akan hadir pula bintang-bintang muda yang sedang naik daun dan tengah menjadi topik perbincangan di media sosial. Mereka adalah Naura Hakim dan Jeffry Reksa, yang siap membuat jalan cerita dari Virgin Mom 2 semakin seru dan memanas.
Tak ketinggalan, kembali hadir juga sejumlah aktor dan aktris kawakan Indonesia, mulai dari Marcella Zalianty, Teuku Rifnu Wikana sebagai Salman (Ayah Naya), Vonny Cornellya sebagai Siska (Ibu Naya), hingga Marcellino Lefrandt sebagai Martin (Ayah Dafa).
Lebih Serius dan Lebih Intens
Kisah yang diangkat di Virgin Mom 2 akan menginspirasi para penonton, khususnya para perempuan. Penonton akan menyaksikan bagaimana seorang perempuan berusaha sekuat tenaga mereka, untuk menggapai cita-cita, mempertahankan cinta, dan memperjuangkan keutuhan keluarga, di tengah berbagai terpaan konflik.
Al Ghazali menambahkan, “Virgin Mom 2 drama keluarganya akan lebih intens dari season pertama karena kehadiran Lily. Konflik yang dihadapi oleh setiap karakter juga akan bertambah dan lebih serius. Misalnya konflik orang ketiga di hubungan Naya dan Dafa yang membuat mereka sering marahan dan putus nyambung. Ada juga konflik mempertahankan hak asuh anak. Season kedua ini pastinya akan intens banget!”
Itulah 5 alasan wajib nonton Vidio Original Series Virgin Mom 2 yang akan segera tayang pada 11 Agustus 2023.
Episode pertama Virgin Mom 2 dapat penonton saksikan secara gratis & eksklusif di Vidio dan episode barunya hadir setiap hari Jumat.